Perancangan Turbin Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro (PLTM) UNAND

Quatra, Jumadil Harlin (2019) Perancangan Turbin Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro (PLTM) UNAND. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
1. Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (114kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 1 Pendahuluan)
2. Bab 1 (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (126kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab V Penutup)
3. BAB Akhir (Penutup).pdf - Published Version

Download (99kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
4. DAFTAR PUSTAKA fix.pdf - Published Version

Download (95kB) | Preview
[img] Text (Tugas Akhir Full Text)
TA Quatra Jumadil Harlin 1310911023.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Listrik merupakan salah satu kebutuhan manusia yang semakin hari terus bertambah karena memiliki banyak fungsi dalam menunjang kehidupan manusia. Salah satunya adalah menopang kelangsungan proses pendidikan. Universitas Andalas merupakan salah satu universitas terbesar di Indonesia yang memiliki kebutuhan akan listrik yang sangat banyak. Demi memenuhi kebutuhan listrik tersebut diperlukanlah sebuah pembangkit listrik tenaga minihidro, mengingat daerah ini cukup banyak aliran sungai yang berpotensi didirikan pembangkit listrik. Sehingga dipilih daerah aliran Sungai Universitas Andalas untuk pembangunan pembangkit listrik tenaga air. Berdasarkan hasil survei yang dilakukan di lokasi tersebut, didapatkan data awal berupa debit andalan (Q) dengan probabilitas 50% sebesar 0,6 m^3/s dan tinggi jatuh air (H) sebesar 80 m. Berdasarkan head dan debit tersebut didapatkan daya output turbin pembangkit listrik sebesar 408 kW. Berdasarkan daya output yang dihasilkan, hal tersebut menunjukkan bahwa daerah ini berpotensi untuk dibangun sebuah Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro (PLTM). Dimana Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro (PLTM) tersebut memiliki daya output yang dihasilkan antara 100 kW – 5 MW. Untuk mengoptimalkan kinerja pembangkit listrik dari segi mekanikal dan elektrikal, pemilihan turbin yang sesuai dengan data awal tersebut adalah turbin crossflow. Perancangan turbin crossflow memiliki kecepatan spesifik 84,42 rpm dan menghasilkan daya 408 kW dipasang 2 unit turbin. Untuk diameter dalam runner 230 mm dan diameter luar runner 340 mm serta jumlah blade 19 buah. Berdasarkan parameter kelayakan di atas dari segi debit, head dan aspek teknik lainnya, maka proyek pembangkit listrik tenaga minihidro layak untuk dijalankan. Kata kunci : turbin crossflow, PLTM, head, debit, runner

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Ir. Adly Havendri M.Sc
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Fakultas Teknik > Mesin
Depositing User: s1 teknik mesin
Date Deposited: 23 May 2019 14:04
Last Modified: 23 May 2019 14:04
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/45512

Actions (login required)

View Item View Item