yuliana, putri (2018) GAMBARAN KUALITAS TELUR EMPAT JENIS ITIK LOKAL SUMATERA BARAT YANG DI PELIHARA SECARA INTENSIF. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.
|
Text (cover dan abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version Download (34kB) | Preview |
|
|
Text (bab I)
bab 1.pdf - Published Version Download (125kB) | Preview |
|
|
Text (Bab V)
bab 5.pdf - Published Version Download (82kB) | Preview |
|
|
Text (daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (138kB) | Preview |
|
Text (skripsi full)
skripsi full.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (458kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan data dasar mengenai gambaran kualitas telur empat jenis itik lokal Sumatera Barat yang di pelihara secara intensif. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode observasi dengan menghitung mean (rataan), standar deviasi dan koefisien keragaman pada setiap parameter yang di ukur. Pada penilitian ini digunakan empat sampel jenis itik lokal Sumatera Barat yaitu itik Pitalah, itik Bayang, itik Kamang dan itik Payakumbuh yang berumur 20-22 minggu. Dan penggambilan sampel pada itik berumur 30-35 minggu. Penelitian menggunakan 100 butir telur itik Pitalah, itik Bayang, itik Kamang dan itik Payakumbuh. Kandang yang digunakan adalah kandang koloni dengan ukuran 330 x 110 x 50 cm. Penelitian dilakukan di kandang ternak itik UPT Fakultas Peternakan Universitas Andalas, Padang. Peubah yang diukur dalam penelitian ini warna kerabang telur, indeks telur, ketebalan kerabang telur, warna kuning telur dan haugh unit. Hasil penelitian menunjukan bahwa warna kerabang telur itik Pitalah dan itik Payakumbuh yang dominan adalah warna biru kehijauan, sedangkan pada itik Bayang dan itik Kamang adalah warna biru. Rataan indeks telur dan ketebalan kerabang telur yang tinggi terdapat pada itik Bayang yaitu 0,79±0,03 dan 0,11±0,03. Sedangkan rataan warna kuning telur yang tinggi pada itik Pitalah 14,80±0,24 dan rataan Haugh Unit tertinggi terdapat pada itik Payakumbuh 97,29±5,69. Koefisien keragaman indeks telur, warna kuning dan haugh unit pada ke empat jenis itik rendah, sedangkan pada koefisien keragaman tertinggi terdapat pada ketebalan kerabang telur itik Kamang 44,19 atau >5%. Kata Kunci : Kualitas telur, Itik lokal, Intensif, warna kerabang, indeks telur, ketebalan kerabang, warna kuning telur, haugh unit.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr.Ir. Firda Arlina,M.Si |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Fakultas Peternakan |
Depositing User: | S1 Fakultas Peternakan |
Date Deposited: | 17 Oct 2018 11:41 |
Last Modified: | 17 Oct 2018 11:41 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/38655 |
Actions (login required)
View Item |