Ilham, Pratama (2018) Pembangunan Sistem Informasi Peminjaman Ruangan Kegiatan Pada Universitas Andalas Berbasis Web. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover dan Abstrak)
COVER dan abstrak.pdf - Published Version Download (173kB) | Preview |
|
|
Text (Bab I)
BAB I pendahuluan.pdf - Published Version Download (316kB) | Preview |
|
|
Text (Bab VI)
BAB VI kesimpulan.pdf - Published Version Download (165kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (236kB) | Preview |
|
Text (Tugas Akhir Full Text)
LAPORAN FULL.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (8MB) |
Abstract
Universitas Andalas (Unand) adalah salah satu perguruan tinggi negeri Indonesia yang terletak di kota Padang, Sumatera Barat, Indonesia. Untuk menunjang kegiatan diluar pendidikan formal seperti seminar, workshop, perayaan dies natalis, lustrum dan kegiatan lainnya, Universitas Andalas telah memfasilitasi 19 ruangan yang bisa digunakan untuk kegiatan tersebut. Dalam proses pelaksanaannya, sistem peminjaman ruangan yang sedang berjalan belum menerapkan sistem yang terkomputerisasi dengan baik. Pendataan, pencatatan, peminjaman serta proses konfirmasi ruangan masih dilakukan secara manual dengan menggunakan media kertas. Permasalahan tersebut menyebabkan sistem peminjaman ruangan berjalan tidak optimal. Oleh karena itu, dilakukanlah penelitian yang bertujuan untuk menganalisis, merancang, membangun, serta menguji sistem informasi peminjaman ruangan kegiatan dengan memanfaatkan teknologi berbasis web pada Universitas Andalas. Metodologi penelitian yang digunakan adalah studi literatur sebagai landasan teori dari data penelitian sebelumnya, pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan pengumpulan dokumen, serta menggunakan metode pengembangan sistem waterfall. Tahapan metode waterfall meliputi analysis, design, coding, dan testing. Dari penelitian ini dihasilkan sebuah aplikasi sistem informasi peminjaman ruangan kegiatan berbasis web yang bertujuan untuk mengoptimalkan sistem peminjaman ruangan kegiatan pada Universitas Andalas. Kata kunci : Universitas Andalas, Sistem Informasi, Peminjaman ruangan, web, waterfall
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Ricky Akbar, M.Kom |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science |
Divisions: | Fakultas Teknologi Informasi > Sistem Informasi |
Depositing User: | s1 sistem informasi |
Date Deposited: | 15 May 2018 15:12 |
Last Modified: | 15 May 2018 15:12 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/34293 |
Actions (login required)
View Item |