ANALISIS RISIKO KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA PADAm DEPARTEMEN WOODYARD PT. RIAU ANDALAN PULP AND PAPER DI PANGKALAN KERINCI TAHUN 2018

Anggraini, Yuni Setiyowati (2018) ANALISIS RISIKO KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA PADAm DEPARTEMEN WOODYARD PT. RIAU ANDALAN PULP AND PAPER DI PANGKALAN KERINCI TAHUN 2018. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (234kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (164kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 6 PENUTUP)
BAB 6 PENUTUP.pdf - Published Version

Download (39kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (37kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full Text)
SKRIPSI FULLTEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

ABSTRAK Tujuan Setiap pekerjaan yang melibatkan manusia, alat dan lingkungan memiliki risiko bahaya yang memungkinkan terjadinya kecelakaan kerja. Sejak tahun 2016 hingga tahun 2017 persentase kecelakaan kerja departemen woodyard adalah 39,3% dan 3,3% kecelakaan kerja yang telah terjadi dan menyebabkan kematian, cacat, cedera dan kerusakan barang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis manajemen risiko keselamatan dan kesehatan kerja pada departemen woodyard di PT. Riau Andalan Pulp and Paper. Metode Desain penelitian ini adalah kualitatif. Analisis risiko kesehatan dan keselamatan kerja menggunakan metode HIRARC. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data yaitu wawancara, observasi lapangan dan telaah dokumen, sedangkan teknik pemilihan sampel menggunakan purposive sampling. Pemeriksaan keabsahan data menggunakan teknik triangulasi. Analisis data dimulai dengan menghitung nilai risiko dengan bentuk skor. Hasil Berdasarkan hasil identifikasi didapatkan 53 sumber bahaya. Penilaian risiko departemen woodyard terbagi atas 20 risiko ekstrim, 15 tinggi, 10 sedang dan 11 rendah. Pengendalian yang telah diterapkan adalah SOP, perawatan mesin, SIO pesawat angkat dan angkut, safety briefing, physical chemical monitoring, sistem lock out take out, rambu peringatan, dan APD. Kesimpulan Kesimpulan penelitian ini terdapat rata-rata 7 sumber bahaya di tiap proses. Penilaian risiko pada proses departemen woodyard yang berisiko ekstrim adalah pencincangan dan pengiriman bark ke bark crusher. Pengendalian risiko belum terlaksana dengan baik. Maka disarankan kepada perusahaan untuk meningkatkan perhatian dalam penegakan K3 dan merevisi dokumen HIRARC perusahaan. DAFTAR PUSTAKA : 31 (1970-2018) KATA KUNCI : Analisis Risiko, HIRARC, Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Luthfil Hadi Anshari, SKM, M.Sc
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: s1 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 11 May 2018 11:04
Last Modified: 11 May 2018 11:04
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/33877

Actions (login required)

View Item View Item