ANALISIS EKONOMI RUMAH TANGGA PETANI PADI ORGANIK PADA PERKUMPULAN PETANI ORGANIK SARIAK ALAHAN TIGO (PPO SANTIAGO) NAGARI SARIAK ALAHAN TIGO KECAMATAN HILIRAN GUMANTI KABUPATEN SOLOK

Rahmad, Sabri (2017) ANALISIS EKONOMI RUMAH TANGGA PETANI PADI ORGANIK PADA PERKUMPULAN PETANI ORGANIK SARIAK ALAHAN TIGO (PPO SANTIAGO) NAGARI SARIAK ALAHAN TIGO KECAMATAN HILIRAN GUMANTI KABUPATEN SOLOK. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
1. cover dan abstrak.pdf - Published Version

Download (144kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 1 Pendahuluan)
2. BAB 1 ( Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (254kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 5 Kesimpulan dan Saran)
3. BAB 5 (kesimpulan dan saran).pdf - Published Version

Download (68kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
4. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (73kB) | Preview
[img] Text (Skripsi full text)
Skripsi utuh.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis ekonomi rumah tangga petani padi organik dan menganalisis kontribusi pendapatan usahatani padi organik terhadap pentadapatan total rumah tangga petani padi organik pada PPO Santiago Nagari Sariak Alahan Tigo Kecamatan Hiliran Gumanti Kabupaten Solok. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Metode pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah metode simple random sampling, dengan jumlah sampel sebanyak 30 rumah tangga petani padi organik yang tergabung pada PPO Santiago. Metode analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa curahan hari kerja rumah tangga petani pada usahatani padi organik lebih kecil jika dibandingkan dengan usahatani non padi organik, namun lebih besar dibanding dengan usaha non pertanian. Tetapi jika dilihat dari segi pendapatan usahatani padi organik mampu memberikan sumbangan pendapatan terbesar terhadap total pendapatan rumah tangga diantara usaha yang dijalankan. Pendapatan rumah tangga petani masih tergolong rendah. Pendapatan digunakan oleh rumah tangga petani untuk memenuhi kebutuhan pangan dan non pangan dan sisanya dijadikan tabungan tapi tidak berupa investasi. Meskipun rata-rata tabungan petani padi organik tinggi tetapi masih ada rumah tangga petani yang tidak memiliki tabungan, bahkan pendapatannya tidak mampu memenuhi kebutuhan untuk konsumsi. Usahatani padi organik menjadi sumber pendapatan utama bagi rumah tangga petani hal ini dapat dilihat dari kontribusi usahatani padi organik memiliki persentase yang paling besar terhadap total pendapatan rumah tangga. Saran yang diberikan adalah sebaiknya rumah tangga petani meningkatkan curahan hari kerjanya, karena semua rumah tangga yang berpendapatan sedang dan rendah memiliki curahan hari kerja yang sangat rendah sekali. Serta rumah tangga petani sebaiknya mempertahankan bahkan memperluas dan mengembangkan pertanian padi organik. Kata kunci : ekonomi rumah tangga, produksi, konsumsi, kontribusi

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: s1 agribisnis agribisnis
Date Deposited: 24 Oct 2017 11:21
Last Modified: 24 Oct 2017 11:21
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/30446

Actions (login required)

View Item View Item