Isolasi dan Uji Aktivitas Senyawa Metabolit Sekunder Aspergillus niger “in-Habiting” Sarang Ratu Termite Macrotermes gilvus Hagen., pada Media Sabouraud Dextrose Agar (SDA) yang Diperkaya

evi, guslianti (2017) Isolasi dan Uji Aktivitas Senyawa Metabolit Sekunder Aspergillus niger “in-Habiting” Sarang Ratu Termite Macrotermes gilvus Hagen., pada Media Sabouraud Dextrose Agar (SDA) yang Diperkaya. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abtrak)
Cover dan abstrak.pdf - Published Version

Download (259kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (127kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB AKHIR)
BAB AKHIR.pdf - Published Version

Download (123kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (280kB) | Preview
[img] Text (Skripsi full teks)
Tugas Akhir Ilmiah.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Jamur merupakan mikro organisme penghasil metabolit sekunder. Metabolite sekunder yang dihasilkan jamur dapat mengalami perubahan ketika media tumbuhnya berbeda. Seperti metabolite sekunder yang dihasilkan oleh Aspergillus niger yang hidup pada sarang ratu termite menghilang secara bertahap ketika ditumbuhkan pada media buatan. Sehingga perlu dilakukan pengayaan media dengan sarang ratu termite dengan tujuan untuk mendapatkan kembali metabolite sekunder yang sama ketika tumbuh pada habitat aslinya. Pengayaan dilakukan dengan metode eksperimen menggunakaan tiga konsentrasi berbeda yaitu 0,25; 0,75 dan 1 gram sarang/mL media. Isolasi senyawa dilakukan dengan metode kromatografi dan uji aktivitas dengan metode difusi terhadap dua bakteri uji yaitu Pseudomonas aeruginosa ATCC 27853 dan Enterococcus faecalis ATCC 10541. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa pengayaan 1 gram sarang/mL media memberikan pertumbuhan paling baik dan mempengaruhi metabolit sekunder yang dihasilkan. Dari isolasi senyawa metabolie sekunder didapatkan tiga senyawa murni dengan notasi EG-13-31-2, EG-13-34-9 dan EG-13-44-2. Dari data fisikokimia, ketiga senyawa murni ini diduga golongan terpenoid dan senyawa EG-13-34-9 juga golongan fenolik. Dari data uji aktivitas, ketiga senyawa murni ini memiliki aktivitas terhadap kedua bakteri uji dengan kategori bakteriostatik. kata kunci: Macrotermes gilvus Hagen., Aspergillus niger, Difusi, Isolasi

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. H. Yohannes Alen, M. Sc
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Farmasi
Depositing User: s1 Fakultas Farmasi
Date Deposited: 22 Sep 2017 15:25
Last Modified: 22 Sep 2017 15:25
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/29554

Actions (login required)

View Item View Item