Subsitusi Tepung Cassava terhadap Tepung Terigu pada Pembuatan Cookies dengan Penambahan Tepung Koro Benguk

fitriani, fitriani (2017) Subsitusi Tepung Cassava terhadap Tepung Terigu pada Pembuatan Cookies dengan Penambahan Tepung Koro Benguk. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (abstrak)
Cover abstrak.pdf - Published Version

Download (159kB) | Preview
[img]
Preview
Text (bab 1)
Bab I.pdf - Published Version

Download (384kB) | Preview
[img]
Preview
Text (bab v)
BAB V.pdf - Published Version

Download (157kB) | Preview
[img]
Preview
Text (daftar pustaka)
daftar pustaka.pdf - Published Version

Download (181kB) | Preview
[img] Text (skripsi full)
skripsi.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pencampuran tepung cassava dan tepung terigu terhadap karakteristik cookies. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 3 kali ulangan. Perbandingan formulasi tepung terigu : tepung cassava masing-masing A (100%: 0%), B (90% : 10%) C (80% : 20%), D (70% : 30%), dan E (60% : 40%). Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan sidik ragam, jika berbeda nyata dilanjutkan dengan uji Duncan’s New Multiple Range Test (DNMRT) pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pencampuran tepung cassava dan tepung terigu berpengaruh nyata terhadap kadar air, kadar abu, kadar protein, kadar karbohidrat, serta organoleptik aroma, rasa, dan tekstur dari cookies yang dihasilkan. Produk terbaik berdasarkan uji organoleptik adalah produk cookies dengan pencampuran 10% tepung cassava dan 90% tepung terigu (perlakuan B) dengan nilai rata-rata warna 3.85, aroma 3.85, rasa 4.20, tekstur 3.95, kadar air 4.38%, kadar abu 0.58%, kadar lemak 25.54%, kadar protein 7.91%, kadar karbohidrat 61.60%, asam lemak bebas 0.92%, kekerasan 28,27 dan angka lempeng total 2.5 103. Kata Kunci – Cookies, Tepung Cassava, Tepung Terigu

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Ir. Sahadi Didi Ismanto, M.Si
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: s1 tekhasilpertanian fateta
Date Deposited: 13 Sep 2017 11:25
Last Modified: 13 Sep 2017 11:25
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/29443

Actions (login required)

View Item View Item