FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KONTRAKTOR LOKAL GAGAL DALAM TENDER SECARA ELEKTRONIK ( E-PROCUREMENT ) (STUDI KASUS : DI KABUPATEN SOLOK SELATAN)

ALVINO, SENDRA (2017) FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KONTRAKTOR LOKAL GAGAL DALAM TENDER SECARA ELEKTRONIK ( E-PROCUREMENT ) (STUDI KASUS : DI KABUPATEN SOLOK SELATAN). Masters thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan abstrak)
1. cover dan abstrak.pdf - Published Version

Download (52kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
2. BAB I alvino.pdf - Published Version

Download (48kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab V Penutup)
3. BAB V.pdf - Published Version

Download (34kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
4. Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (35kB) | Preview
[img] Text (Tesis Full Text)
5. Tesis Full text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengindentifikasi faktor utama yang mempengaruhi kontraktor lokal Kabupaten Solok Selatan gagal dalam tender pada pengadaan barang dan jasa disektor konstruksi secara elektronik (E-Procurement) (studi kasus Kabupaten Solok Selatan). Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 30 perusahaan kontraktor yang pengambilan sampelnya dilakukan dengan menggunakan pemilihan sampel bertujuan (purposive sampling) dan pengumpulan datanya menggunakan kuesioner. Penelitian ini juga menjelaskan secara deskriptif bagaimana pengaruh variabel gagal sebelum proses evaluasi penawaran dan variabel gagal pada saat evaluasi penawaran terhadap kegagalan kontraktor lokal dalam tender secara elektronik (E-Procurement). Hasil penelitian menunjukan variabel gagal sebelum proses evaluasi penawaran secara parsial memiliki pengaruh paling signifikan terhadap kontraktor lokal gagal dalam tender secara elektronik (e-procurement). Hal ini diketahui dari 9 faktor yang diteliti, 6 (enam faktor) memiliki nilai mean diatas 3 dan standar deviasi (s) dibawah 0,937. Kemudian variabel gagal pada saat evaluasi penawaran secara parsial juga memiliki pengaruh signifikan terhadap kontraktor lokal gagal dalam tender secara elektronik (e-procurement). Hal ini diketahui dari 10 faktor yang diteliti, 3 (tiga) faktor memiliki nilai mean diatas 3 dan standar deviasi (s) dibawah 0,785. Dari kedua variabel diatas didapatkan 9 (sembilan) faktor utama yang paling berpengaruh terhadap gagal tender yang mana diurut berdasarkan nilai mean tertinggi persepsi responden yaitu, personil untuk penyiapan penawaran sering tidak ada, dokumen perusahaan belum lengkap ketika paket diumumkan, mengupload penawaran mendekati waktu penutupan, waktu untuk memasukan penawaran terlalu singkat, gagal mengupload dokumen penawaran, kualifikasi personil tim proyek tidak sesuai dengan yang diminta dokumen lelang, persyaratan yang diminta dokumen lelang terlalu banyak dan mengada-ada, metode pelaksanaan pekerjaan yang ditawarkan tidak memenuhi persyaratan sesuai dokumen lelang, dan tidak mendapatkan undangan klarifikasi. Kata Kunci : Gagal Tender, E-Procurement, E-Tendering, Pekerjaan Konstruksi

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: TAUFIKA OPHIYANDRI, Ph.D
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Pascasarjana (Tesis)
Depositing User: s2 teknik sipil
Date Deposited: 20 Oct 2017 11:23
Last Modified: 20 Oct 2017 11:23
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/29303

Actions (login required)

View Item View Item