STRATEGI PENINGKATAN AKSES PADA PROGRAM SANITASI TOTAL BERBASIS MASYARAKAT DI KECAMATAN PATAMUAN KABUPATEN PADANG PARIAMAN TAHUN 2016

RITA, GUSMIATI (2017) STRATEGI PENINGKATAN AKSES PADA PROGRAM SANITASI TOTAL BERBASIS MASYARAKAT DI KECAMATAN PATAMUAN KABUPATEN PADANG PARIAMAN TAHUN 2016. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
PDF 1. ABSTRAK OK.pdf - Published Version

Download (120kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
PDF 2. BAB 1 OK.pdf - Published Version

Download (128kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB Akhir)
PDF 3. BAB AKHIR OK.pdf - Published Version

Download (46kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
PDF 4. DAFTAR PUSTAKA OK.pdf - Published Version

Download (39kB) | Preview
[img] Text (Tesis Fulltext)
5. FULL TESIS RITA OK.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Strategi Nasional Sanitasi Total Berbasis Masyarakat merupakan strategi untuk menurunkan angka kejadian penyakit menular berbasis lingkungan serta meningkatkan perilaku hygiene dan kualitas kehidupan masyarakat Indonesia. STBM diselenggarakan dengan berpedoman pada lima pilar yaitu stop buang air besar sembarangan, cuci tangan pakai sabun, mengelola air minum dan makanan yang aman, mengelola sampah dengan benar, mengelola limbah cair rumah tangga dengan aman. Urutan terendah capaian sanitasi di Kabupaten Padang Pariaman adalah Kecamatan Patamuan yaitu 30,98% dari target 100%. Penelitian ini bertujuan untuk mengevalusi strategi peningkatan akses Program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat di Kecamatan Patamuan Kabupaten Padang Pariaman Tahun 2016. Penelitian ini mengunakan pendekatan penelitian kuantitatif dan kualitatif dengan metode kombinasi desain sequential explanatory. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Patamuan Kabupaten Padang Pariaman pada bulan Februari sampai dengan November 2016. Populasi penelitian kuantitatif adalah keseluruhan rumah tangga di Kecamatan Patamuan dengan besar sampel 102 RT. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara Proportional Random Sampling dan pengambilan informan di pilih dengan teknik purposive sampling. Analisis yang digunakan adalah deskriptif dan trianggulasi. Hasil penelitian kuantitatif menunjukan bahwa sebagian besar responden belum mencapai lima pilar STBM (68,6%). Untuk penelitian kualitatif diperoleh informasi bahwa ketersediaan SDM sudah mencukupi, tidak adanya alokasi dana khusus untuk program STBM, ketersediaan sarana dan prasarana sudah memenuhi syarat, kegiatan advokasi dan dukungan sosial masih kurang, kegiatan pemberdayaan belum efektif. Kegiatan kemitraan masih kurang dan belum adanya peraturan desa tentang lima pilar STBM. Dapat disimpulkan bahwa strategi peningkatan akses Program STBM belum berjalan dengan optimal. Direkomendasikan kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Padang Pariaman dan Puskesmas Patamuan untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas pelatihan tentang STBM bagi sanitarian/fasilitator puskesmas, penambahan kegiatan advokasi, dukungan sosial, pemberdayaan, kemitraan serta meningkatkan koordinasi dan kerjasama dengan lintas sektor yang terkait. Kata kunci : STBM, Strategi Peningkatan Akses, Sanitasi Daftar Pustaka : 35 (2001-2016)

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: Dr. Sumihardi, SKM, M.Kes
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Pascasarjana (Tesis)
Depositing User: s2 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 18 Aug 2017 12:45
Last Modified: 18 Aug 2017 12:45
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/29220

Actions (login required)

View Item View Item