FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN DEMAND PELAYANAN SKALING DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ENAM LINGKUNG KABUPATEN PADANG PARIAMAN TAHUN 2017

CICI, YULIZA PUTRI (2017) FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN DEMAND PELAYANAN SKALING DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ENAM LINGKUNG KABUPATEN PADANG PARIAMAN TAHUN 2017. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (COVER DAN ABSTRAK)
COVER + ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (126kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (143kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 6 KESIMPULAN DAN SARAN)
BAB 6 KESIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (65kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (66kB) | Preview
[img] Text (SKRIPSI UTUH)
SKRIPSI UTUH.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Tujuan Penelitian Prevalensi penyakit periodontal di Indonesia yaitu sebesar 96,58%. Penyakit periodontal merupakan penyakit yang mengenai jaringan penyangga gigi disebabkan oleh penumpukan plak dan karang gigi. Salah satu tindakan pencegahan yang dapat dilakukan adalah skaling. Dari survey awal didapatkan 80% masyarakat tidak meminta pelayanan skaling di Puskesmas Enam Lingkung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan demand pelayanan skaling di wilayah kerja Puskesmas Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman tahun 2017. Metode Jenis penelitian kuantitatif dengan desain Cross Sectional. Populasi adalah masyarakat yang berkunjung ke Poli Gigi dari bulan Januari sampai Maret 2017. Sampel berjumlah 64 orang dan pengambilan sampel secara Sistematic Random Sampling. Data diambil dengan menggunakan kuesioner. Analisis data dengan univariat dan bivariat. Analisis bivariat menggunakan uji Chi-Square dengan derajat kepercayaan 95%. Hasil Hasil penelitian didapatkan lebih dari separuh (59,4%) masyarakat berpendidikan tinggi, 54,7% memiliki pengetahuan rendah mengenai skaling, 51,6% memiliki persepsi tidak baik tentang skaling, 92,2% menyatakan akses pelayanan mudah, 78,6% menyatakan bahwa sarana prasarana lengkap dan 51,6% menyatakan tidak membutuhkan pelayanan skaling. Terdapat hubungan bermakna pendidikan (p=0,000), pengetahuan (p=0,000), persepsi (p=0,001) dan kebutuhan yang dirasakan (p=0,000) dengan demand pelayanan skaling. Akses (p=0,641) dan sarana prasarana pelayanan (p=0,196) tidak memiliki hubungan yang bermakna dengan demand. Kesimpulan Terdapat hubungan yang bermakna antara pendidikan, pengetahuan, persepsi dan kebutuhan yang dirasakan dengan demand pelayanan skaling. Saran Kepada Dinas Kesehatan Kabupaten dan Puskesmas Enam Lingkung lebih meningkatkan promosi pelayanan skaling. Bagi tenaga kesehatan gigi dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat, agar yakin dalam memanfaatkan pelayanan skaling. Daftar Pustaka : 36 (1984-2016) Kata Kunci : Demand, Skaling, Puskesmas Enam Lingkung

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Syafrawati, SKM, M. Comm Health, Sc
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: s1 kesehatan masyarakat
Date Deposited: 01 Aug 2017 14:16
Last Modified: 01 Aug 2017 14:16
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/28855

Actions (login required)

View Item View Item