PENJERNIHAN AIR GAMBUT DENGAN HIDROKSIAPATIT YANG DISINTESIS DARI LIMBAH CANGKANG LANGKITANG (Faunus Ater)

Yunita, Yunita (2017) PENJERNIHAN AIR GAMBUT DENGAN HIDROKSIAPATIT YANG DISINTESIS DARI LIMBAH CANGKANG LANGKITANG (Faunus Ater). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf

Download (162kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I Pendahuluan)
bab I.pdf - Published Version

Download (162kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 5 Penutup)
bab V.pdf - Published Version

Download (155kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (300kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Full Text)
SKRIPSI YUNITA (1310411090).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Luas lahan rawa gambut di Indonesia diperkirakan 20,6 juta hektar atau sekitar 10,8 persen dari luas daratan Indonesia dan sekitar 7,2 juta hektar atau 35% nya terdapat di Pulau Sumatera. Pada penelitian ini dilakukan penjernihan air gambut dengan metoda adsorbsi menggunakan hidroksiapatit (HAp) yang disintesis dari cangkang langkitang (Faunus Ater) yang dilakukan dengan metoda hidrotermal pada suhu kalsinasi 900oC dan 1000 oC.Kondisi optimum penjernihan air gambut dengan HAp Langkitang 900 dan HAp Langkitang 1000 pada waktu kontak 1 jam dan0,5 jam, massa adsorben 1 gram, dan pH air gambut 3 dan 2 untuk masing-masingnya.HAp dikarakterisasi dengan XRD, XRF, FTIR. Analisis XRD pada pola difraksi menunjukkan HAp 900 dan HAp 1000 memiliki bentuk amorf dengan HAp 900 mengandung fasa Tetrakalsium Fosfat (TTCP). Analisis XRF dari HAp 900 dan HAp 1000 mununjukkan rasio molar Ca/P 2,59 dan Ca/P 1,67. Spektrum FTIR menunjukkan HAp yang disintesis memiliki gugus fosfat, gugus karbonat, dan serapan HOH.Pergeseran serapan pada spektrum FTIR setelah penjernihan menandakan adanya interaksi antara senyawa organik dengan HAp. HAp yang disintesis dari cangkang langkitang mampu menjernihkan air gambut yang berwarna coklat menjadi jernih.Hasil SEM menunjukkan bahwa setelah penjernihan, permukaan HAp ditutupi oleh senyawa organik. Kata kunci : Hidroksiapatit, Cangkang Langkitang (Faunus Ater), Penjernihan Air Gambut

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr. MATLAL FAJRI ALIF
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Depositing User: s1 kimia kimia
Date Deposited: 04 Aug 2017 13:09
Last Modified: 04 Aug 2017 13:09
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/28243

Actions (login required)

View Item View Item