ANALISIS PERSEPSI MUTU PELAYANAN FARMASI TERHADAP KEPUASAN PASIEN RAWAT INAP DI RSUP DR. M. DJAMIL PADANG

Linda, Eka Putri (2017) ANALISIS PERSEPSI MUTU PELAYANAN FARMASI TERHADAP KEPUASAN PASIEN RAWAT INAP DI RSUP DR. M. DJAMIL PADANG. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
1. Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (608kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Pendahuluan)
2. PENDAHULUAN.pdf - Published Version

Download (210kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Kesimpulan)
3. KESIMPULAN.pdf - Published Version

Download (155kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
4. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (390kB) | Preview
[img] Text (Tesis Full Text)
5. Tesis Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Menurunnya mutu pelayanan farmasi rawat inap RSUP Dr. M. Djamil Padang merupakan penentu bagi kinerja rumah sakit sebagai perusahaan jasa. Penurunan mutu pelayanan diindikasikan dengan terjadinya peningkatan keluhan terhadap pelayanan farmasi dari tahun 2015 sebanyak 28 laporan menjadi 42 laporan pada tahun 2016, dimana 61,90% merupakan pelayanan farmasi rawat inap. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh mutu pelayanan farmasi rumah sakit terhadap kepuasan pasien rawat inap. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metoda Accidental Sampling. Pengukuran seluruh variabel dan indikator penelitian menggunakan kuesioner yang disebarkan kepada 320 pasien rawat inap sebagai responden. Pengujian hipotesis dilakukan menggunakan Analisa Jalur (Path Analysis) dengan software aplikasi SPSS 17. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa mutu pelayanan yang terdiri dari Kecepatan Pelayanan, Sikap dan Empati Petugas, Ketersediaan Obat, Lokasi Depo Farmasi dan Pemberian Informasi Obat secara simultan berpengaruh terhadap Kepuasan Pasien Rawat Inap dengan kontribusi sebesar 74,10%. Namun secara parsial Sikap dan Empati Petugas tidak berpengaruh terhadap Kepuasan Pasien Rawat Inap. Sementara Pemberian Informasi Obat merupakan faktor mutu pelayanan yang paling dominan dalam mempengaruhi Kepuasan Pasien Rawat Inap pada Depo Farmasi RSUP Dr. M. Djamil Padang. Kata kunci: Mutu Pelayanan, Kepuasan Pasien

Item Type: Thesis (Masters)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Dachriyanus,Apt
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Pascasarjana (Tesis)
Depositing User: s2 farmasi farmasi
Date Deposited: 04 Sep 2017 10:12
Last Modified: 04 Sep 2017 10:12
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/28078

Actions (login required)

View Item View Item