PARENTING SELF EFFICACY PADA ORANG TUA TUNANETRA YANG MEMILIKI ANAK USIA KANAK-KANAK MADYA

MAFAZA, MAFAZA (2015) PARENTING SELF EFFICACY PADA ORANG TUA TUNANETRA YANG MEMILIKI ANAK USIA KANAK-KANAK MADYA. Diploma thesis, UPT. Perpustakaan Unand.

[img] Text
201507291050th_mafaza 1110352009 skripsi.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (911kB)

Abstract

Orang tua tunanetra yang memiliki anak usia kanak-kanak madya cenderung mengalami kesulitan dalam menjalankan peran dan fungsinya sebagai orang tua. Mereka membutuhkan suatu kompetensi yang dapat membantu mereka meningkatkan kualitas pengasuhan, yakni parenting self efficacy. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran dan faktor-faktor yang mempengaruhi parenting self efficacy pada orang tua tunanetra yang memiliki anak usia kanak-kanak madya. Parenting self efficacy digambarkan melalui lima domain, yaitu: disiplin, prestasi, rekreasi, nurturance, dan kesehatan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif fenomenologi. Subjek penelitian ini adalah dua pasangan tunanetra, yaitu dua orang ibu dan dua orang ayah yang memiliki anak usia kanak-kanak madya. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, sedangkan teknik pengumpulan data adalah wawancara dan observasi. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh gambaran bahwa orang tua tunanetra mengalami kesulitan dalam hal mengawasi, membiayai, mendidik, dan memperbaiki perilaku anak. Selain itu, hasil penelitian juga menunjukkan bahwa orang tua tunanetra memiliki keyakinan yang lebih ketika melaksanakan pengasuhan pada domain nurturance. Namun, orang tua tunanetra merasa tidak yakin bahwa mereka mampu melaksanakan pengasuhan pada domain disiplin dan rekreasi. Faktor yang mempengaruhi parenting self efficacy orang tua tunanetra juga berbeda-beda, seperti pemaknaan terhadap keterbatasan penglihatan, pengalaman masa kecil, budaya dan komunitas, pengalaman dengan anak-anak, tingkat kesiapan kognitif, serta dukungan sociomarital. Selain itu, jumlah anak, faktor ekonomi, kesibukan bekerja dan keparahan penyakit anak juga berpengaruh. Kata kunci: parenting self efficacy, tunanetra, anak usia kanak-kanak madya

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran
Depositing User: Ms Lyse Nofriadi
Date Deposited: 03 Feb 2016 04:50
Last Modified: 03 Feb 2016 04:50
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/270

Actions (login required)

View Item View Item