Diza, Sartika (2017) EKSPRESI GEN E6 HUMAN PAPILLOMA VIRUS (HPV) TIPE 16 SEBAGAI LANGKAH AWAL PEMBUATAN VAKSIN. Masters thesis, Universitas Andalas.
|
Text (abstrak dan cover)
diza sartika (1521012005) abstrak + cover.pdf - Published Version Download (213kB) | Preview |
|
|
Text (bab 1 pendahuluan)
bab 1 upload.pdf - Published Version Download (318kB) | Preview |
|
|
Text (bab V)
bab akhir upload.pdf - Published Version Download (110kB) | Preview |
|
|
Text (daftar pustaka)
Daftar Pustaka upload.pdf - Published Version Download (354kB) | Preview |
|
Text
tesis full.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Human Papilloma Virus (HPV) merupakan virus DNA beruntai ganda dan tidak memiliki selubung. Virus ini masuk dalam family Papillomaviridae yang berukuran sekitar 8.000 bp dan merupakan faktor utama penyebab kanker servik. Berdasarkan onkogenitasnya terhadap kanker serviks, HPV dapat dibedakan menjadi high risk HPV dan low risk HPV. Human Papillola Virus tipe 16 merupakan HPV beresiko tinggi penyebab kematian yang paling banyak menginfeksi wanita di Indonesia. Human Papillola Virus (HPV) memiliki Genom fungsional yang dibagi menjadi tiga wilayah. Daerah pertama yaitu daerah noncoding (regulasi hulu) atau disebut juga dengan long control region (LCR) Daerah kedua adalah early protein open reading frame (ORF) yaitu E1, E2, E4, E5, E6, dan E7 Daerah ketiga adalah daerah wilayah akhir late protein yang mengkode protein L1 dan L2. Protein virus yang beresiko tinggi yang menyebabkan karsinogen salah satunya yaitu gen E6. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menekan infeksi HPV tipe high risk penyebab kanker servik adalah dengan vaksinasi. Protein E6 merupakan target ideal untuk dapat dijadikan sebagai kandidat vaksin Teknik ekspresi merupakan salah satu tekhnik rekayasa genetika yang dapat dimanfaatkan lebih lanjut untuk membuat antigen spesifik dan protein recombinan dari gen E6 HPV 16 dan lebih lanjut dapat dijadikan sebagai kandidat langkah awal dalam pembutan vaksin HPV terbaru. Penelitian ini terfokus pada ekspresi gen E6 HPV 16 untuk mendapatkan protein recombinan yang selanjutnya dilakukan proses SDS PAGE untuk melihat besarnya ukuran protein recombinant gen E6 HPV tipe 16. Dengan tekhnik ekspresi dan SDS PAGE dapat diperoleh protein recombinant gen E6 HPV tipe 16. Kata kunci : kanker servik, HPV tipe16, ekspresi gen E6, SDS PAGE
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. Yufri Aldi Msi., Apt |
Subjects: | Q Science > QR Microbiology |
Divisions: | Pascasarjana (Tesis) |
Depositing User: | s2 farmasi farmasi |
Date Deposited: | 10 Oct 2017 15:27 |
Last Modified: | 10 Oct 2017 15:27 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/26873 |
Actions (login required)
View Item |