AIKI, HANNI SARAH SIREGAR (2015) PENGARUH PENAMBAHAN MALTODEKSTRIN TERHADAP KARAKTERISTIK MINUMAN SERBUK INSTAN DAUN KATUK (Sauropus androgynus). Diploma thesis, UPT. Perpustakaan.
Text
825.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (864kB) |
Abstract
Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Agustus 2014 sampai dengan Februari 2015 di Laboratorium Teknologi Hasil Pertanian dan Laboratorium Sediaan Tablet, Farmasi Universitas Andalas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan maltodekstrin terhadap karakteristik minuman serbuk instan serta menentukan penambahan maltodesktrin yang terbaik menurut tingkat kesukaan panelis. Penelitian ini dirancang dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) lima perlakuan dan tiga ulangan dengan perlakuan maltodekstrin 15%, 17,5%, 20%, 22,5%, dan 25% dari volume bahan baku. Data pengamatan dianalisis menggunakan Uji F dan dilanjutkan dengan Duncan’s New Multiple Range (DNMRT) pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa minuman instan daun katuk dengan penambahan maltodekstrin berpengaruh terhadap analisis waktu larut, bagian tak larut air, vitamin C, dan kadar klorofil. Berdasarkan uji organoleptik dan didukung oleh analisis kimia, produk terbaik adalah perlakuan D (penambahan maltodekstrin 22,5%) dengan tingkat kesukaan rasa 60%, tingkat kesukaan aroma 60%, dan tingkat kesukaan warna 70%. Analisis kimia yang diperoleh pada perlakuan D ialah kadar air 5,04%, kadar abu 1,69%, vitamin C 0,0158 mg/g, kadar klorofil 26,77 mg/L, dan aktivitas antioksidan 20,89%. Kata kunci :Aktivitas Antioksidan, Daun Katuk (Sauropu androgynus), Kadar klorofil, Maltodekstrin, Minuman Instan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) S Agriculture > SB Plant culture |
Divisions: | Fakultas Teknologi Pertanian |
Depositing User: | Ms Randa Erdianti |
Date Deposited: | 02 Mar 2016 02:22 |
Last Modified: | 02 Mar 2016 02:22 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2679 |
Actions (login required)
View Item |