ANALISIS PELAKSANAAN POSYANDU LANSIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TANAH GARAM KOTA SOLOK TAHUN 2015

NADYA, MAHARANI (2015) ANALISIS PELAKSANAAN POSYANDU LANSIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TANAH GARAM KOTA SOLOK TAHUN 2015. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text
783.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (931kB)

Abstract

Tujuan Penelitian Pelaksanaan posyandu lansia Puskesmas Tanah Garam terendah di Kota Solok dengan cakupan 66,17%, yang berdampak pada rendahnya kualitas hidup lansia. Tujuan penelitian untuk mengetahui pelaksanaan posyandu lansia di Puskesmas Tanah Garam tahun 2015. Metode Jenis penelitian kualitatif dengan teknik pemilihan informan secara purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara mendalam, Focus Group Discussion (FGD), dan telaah dokumen. Pengolahan data dilakukan dengan cara mereduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Analisa data dilakukan dengan content analysis. Uji validasi dengan triangulasi sumber dan metode. Hasil Hasil penelitian didapatkan tenaga pelaksana dan sarana prasarana posyandu lansia belum berjalan sebagaimana mestinya. Sumber dana untuk pelaksanaan posyandu lansia telah tersedia, tetapi belum mencukupi untuk pelaksanaan kegiatan. Pedoman pelaksanaan telah tersedia tetapi belum diaplikasikan. Secara umum kegiatan posyandu lansia tidak terlaksana secara maksimal. Kesimpulan Pelaksanaan posyandu lansia di Puskesmas Tanah Garam tidak ada peningkatan keaktifan dari tahun-tahun sebelumnya karena masih terdapat beberapa kendala. Disarankan perlu adanya dukungan dari manajemen puskesmas dalam rangka meningkatkan kualitas dan kuantitas tenaga pelaksana posyandu lansia, sumber dana swadaya masyarakat untuk pelaksanaan kegiatan, pelatihan bagi kader, dan pengadaan sarana prasarana untuk kegiatan posyandu lansia. Daftar Pustaka : 34 ( 2004-2013) Kata kunci : Posyandu Lansia, Pelaksanaan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Ms Lyse Nofriadi
Date Deposited: 02 Mar 2016 02:19
Last Modified: 02 Mar 2016 02:19
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2652

Actions (login required)

View Item View Item