PENENTUAN KADAR FORMALIN PADA SAMPEL IKAN SEGAR DI PASAR KOTA PADANG DENGAN METODE KROMATOGRAFI CAIR KINERJA TINGGI (KCKT)

SITI, SALEHA (2013) PENENTUAN KADAR FORMALIN PADA SAMPEL IKAN SEGAR DI PASAR KOTA PADANG DENGAN METODE KROMATOGRAFI CAIR KINERJA TINGGI (KCKT). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text
276.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (391kB)

Abstract

Ikan merupakan bahan pangan yang kaya akan protein, lemak, vitamin, dan mineral yang sangat baik. Keunggulan utama protein ikan dibandingkan produk lainnya terletak pada kelengkapan komposisi asam aminonya dan kemudahan untuk dicerna. Ikan juga mengandung asam lemak, terutama asam lemak omega - 3 yang sangat penting bagi kesehatan dan perkembangan otak bayi untuk potensi kecerdasannya. Kandungan gizi yang banyak pada ikan menyebabkan masyarakat banyak mengkonsumsinya.1,2 Bahan kimia tambahan sampai sekarang masih banyak digunakan untuk mengawetkan produk bahan pangan meskipun beberapa diantaranya sudah dilarang. Salah satunya adalah formalin untuk memperpanjang umur simpan tahu,bakso, mie basah dan juga pada ikan mentah yang dijual dipasaran.2 Penggunaan formalin banyak digunakan pada bahan pangan yang mudah mengalami pembusukan karena aktivitas mikroba. Salah satunya makanan laut seperti ikan penambahan formalin dapat mencegah pertumbuhan mikroba yang menyebabkan pembusukan pada ikan sehingga masa penyimpanan produksi semakin lama. 3,4 Pada akhir tahun 2005 dan awal tahun 2006 publikasi tentang penyalahgunaan bahan kimia yang berbahaya sangat gencar pada media massa di Indonesia. Hal ini disebabkan formalin dapat menimbulkan efek yang tidak baik untuk kesehatan jika dikonsumsi terus menerus yaitu dapat bereaksi dengan molekul DNA dan RNA sehingga merusak sintesis protein dan terbentuknya selsel yang tidak wajar yaitu sel kanker.9 Analisis Kualitatif dan Kuantitaif kandungan formalin pernah dilakukan pada beberapa bahan makanan yang beredar di Pasar Raya Padang pada tahun 2007 dengan menggunakan pereaksi Nash ( 150 g Amonium asetat : 3 mL Asam Asetat : 2 mL Asetil Aseton) dan dianalisa dengan spektrofotometer. Hasil analisa ini menunjukkan dari beberapa sampel bahan makanan yang diteliti ikan 3 adalah salah satu bahan makanan yang positif mengandung formalin dengan kadar 10,7 mg/g. Analisa formalin tidak hanya dilakukan dengan spektrofotometer, tetapi pernah juga dianalisa dengan kromatografi cair kinerja tinggi oleh Li Jianrong pada sampel cumi-cumi dengan penambahan 2,4 dinitropenilhidrazin sebagai penderivatisasi. Hasil menunjukkan analisa dengan kromatografi cair kinerja tinggi lebih sensitif dibuktikan dengan nilai limit deteksi alat. Pada spektrofotometer limit deteksi sebesar 1,041 mg/L, sedangkan limit deteksi pada kromatografi cair kinerja tinggi sebesar 8,92 μg/L.14Metode kromatografi cair kinerja tinggi memiliki sensivitas yang lebih bagus dibandingkan spektrofotometer oleh karena itu pada penelitian ini peniliti menggunakan metode kromatografi cair kinerja tinggi. Informasi terbaru yang didapatkan dari Badan POM Kota Padang menyatakan formalin di Kota Padang sudah nol pada tahun 2012 , tetapi surve awal yang dilakukan peneliti di Pasar-pasar Kota Padang masih terlihat bahan makanan yang menunjukkan ciri-ciri mengandung formalin. Pada Ikan Laut terlihat kondisi fisik ikan sangat kaku. Jauhnya jarak penangkapan ikan dengan lokasi pasar memaksa nelayan untuk berusaha keras menjaga keawetan ikan hasil tangkapannya. Salah satu usaha yang dilakukan nelayan yaitu dengan menggunakan suhu dingin dengan penambahan es kedalam kotak penyimpanan ikan. Tetapi keadaan ini sangat tidak menguntungkan bagi nelayan karena memerlukan biaya yang mahal, sehingga penambahan bahan pengawet seperti formalin menjadi alternatif lain karena biaya lebih murah. Berdasarkan latar belakang dan surve awal lapangan, maka penulis termotivasi untuk menganalisis kandungan formalin pada sampel ikan laut segar yang beredar di Kota Padang.5

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Depositing User: Ms Ikmal Fitriyani Alfiah
Date Deposited: 01 Mar 2016 06:42
Last Modified: 01 Mar 2016 06:42
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2580

Actions (login required)

View Item View Item