ENI, ZAR (2015) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU SEKSUAL PRANIKAH PADA REMAJA DI SMAN 1 SIPORA KABUPATEN KEPULAUAN MENTAWAI TAHUN 2015. Diploma thesis, UPT. Perpustakaan Unand.
Text
677.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Tujuan Penelitian Hasil survei Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2012, angka kehamilan remaja usia 15-19 tahun mencapai 48 dari 1.000 kehamilan. Berdasarkan data SMAN 1 Sipora pelajar yang droup out karena Kehamilan Tidak Diinginkan (KTD) tiga tahun terakhir sejak tahun 2012-2014 adalah 20 pelajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan perilaku seksual pranikah pada remaja di SMAN 1 Sipora Kabupaten Kepulauan Mentawai Tahun 2015. Metode Penelitian ini menggunakan desain penelitian cross sectional. Penelitian ini dilakukan dari bulan maret 2015 sampai juli 2015. Populasi siswa berjumlah 294 dengan besar sampel sebanyak 78 orang. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Analisis data dilakukan dengan cara analisis univariat dan bivariat dengan uji chi square. Hasil Lebih dari separoh (52,6 %) responden berperilaku seksual resiko tinggi, (62,8%) responden berpengetahuan rendah, (38,5%) responden memiliki sikap negatif, (50%) responden terpapar media negatif, (41%) responden memiliki teman sebaya yang berperan negatif, (48,7%) responden berkeyakinan/religius negatif. Hasil uji statistik diperoleh hubungan yang bermakna antara pengetahuan dengan perilaku seksual (pvalue=0,026) (PR=1,835), hubungan sikap (pvalue=0,027) (PR=1,680), paparan media (pvalue=0,042) (PR=1,647) dan peran teman sebaya (pvalue=0,034) ) (PR=1,654), dan hubungan yang tidak bermakna antara keyakinan/religius dengan perilaku seksual. Kesimpulan Perilaku seksual pada siswa dipengaruhi oleh pengetahuan, sikap, paparan media dan peran teman sebaya. Diharapkan pihak sekolah bekerjasama dengan tenaga kesehatan untuk meningkatkan pengetahuan remaja mengenai perilaku seksual melalui Pelayanan Kesehatan Reproduksi Remaja (PKRR). Daftar Pustaka : 39 (2004-2014) Kata Kunci : Faktor-Faktor Risiko, Perilaku Seksual, Remaja
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology |
Divisions: | Fakultas Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | Ms Azizah Yasefia |
Date Deposited: | 01 Mar 2016 06:42 |
Last Modified: | 01 Mar 2016 06:42 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2579 |
Actions (login required)
View Item |