OKTRIMILA, SYAFEI (2013) KARAKTERISASI SORPSI – DESORPSI TANAH LOKASI SP-4 TERHADAP RADIOCESIUMDAN RADIOSTRONSIUM SEBAGAI LOKASI DEMO PENYIMPANAN AKHIR LIMBAH RADIOAKTIF DI KAWASAN NUKLIR SERPONG. Masters thesis, Universitas Andalas.
Text
269.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Penentuan Kd radiocesium dan radiostronsium oleh tanah lokasi SP-4 di Kawasan Nuklir Serpong telah lakukan, dimana lokasi SP-4 adalah lahan yang terletak di dalam Kawasan Nuklir Serpong yang direncanakan akan dibangun suatu fasilitas disposal limbah radioaktif untuk demonstrasi. Hasil kegiatan ini menunjukkan bahwa kondisi kesetimbangan dicapai setelah pengontakkan radiocesium dan radiostronsium dengan sampel tanah selama 10 hari dengan nilai Kd berkisar 1.300 - 2000 ml/g dan 1600 – 2350 ml/g masing-masing untuk sampel Cs-137 dan Sr-90. Perubahan kekuatan ionik telah menyebabkan terjadinya penurunan nilai Kd radiocesium dan radiostronsium oleh sampel tanah akibat adanya kompetisi antara garam latar dengan ion Cesium dan Stronsium di larutan untuk melakukan sorpsi ke sampel tanah. Meningkatnya konsentrasi Cesium dan Stronsium di larutan telah menurunkan nilai Kd. Pengaruh ion koeksistensi di larutan terhadap kemampuan sorpsi Cesium dan Stronsium oleh tanah terlihat pada nilai Kd radiocesium dan radiostronsium menurun terhadap nilai Kd berturut-turut dengan urutan Ca2+ > Mg2+ > K+ > Na.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | Q Science > Q Science (General) Q Science > QD Chemistry |
Divisions: | Pascasarjana Tesis |
Depositing User: | Ms Ikmal Fitriyani Alfiah |
Date Deposited: | 01 Mar 2016 04:47 |
Last Modified: | 01 Mar 2016 04:47 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2555 |
Actions (login required)
View Item |