MANAJEMEN RUANG TERBUKA HIJAU TAMAN KOTA DI KOTA PADANG

Jakha Luky, Maisya (2015) MANAJEMEN RUANG TERBUKA HIJAU TAMAN KOTA DI KOTA PADANG. Diploma thesis, UPT. Perpustakaan Unand.

[img] Text
651.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang Manajemen Ruang Terbuka Hijau Taman Kota yang ada di Kota Padang. Kajian ini dilatar belakangi olehbanyaknya Ruang terbuka hijau taman kota yang kurang terawat dengan baik. Padahal terlihat masyarakat masih berminat mengunjungi RTH taman kota.Namun, hal ini berbanding terbalik dengan fasilitas yang tersedia dimana terlihat banyaknya sarana dan prasarana serta infrastruktur yang kurang memadai, seperti banyaknya sampah yang berserakan, kursi taman yang kurang terawat, dan fasilitas penunjang lainnya yang kurang terkelola dengan baik. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan tipe deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Untuk mendeskripsikan manajemen pelaksanaan TUPOKSI Bidang Pertamanan Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Padang tersebut, maka dilakukan teknik triangulasi. Penelitian ini menggunakan teori manajemen publik yang dikemukakan oleh George. R. Terry yaitu Perencanaan (Planning), Organisasi (Organizing), Penggerakan (Actuating) dan Pengawasan (Controlling). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Manajemen Ruang Terbuka Hijau taman kota di Kota Padang sejauh ini belum bisa dikatakan efektif untuk mewujudkan Kota Padang bersih dan hijau serta dijaga dan dipelihara oleh warganya. Hal itu terlihat dari segi perencanaan tidak berjalan dengan baik dikarenakan oleh kurangnya pegawai dan minimnya dana untuk merealisasikan kegiatan. Dalam pengorganisasian berjalan dengan baik karena tugas dan wewenang yang diberikan kepada tiap-tiap bagiannya dapat berjalan dengan baik sesuai dengan TUPOKSI.Dari segi penggerakan dapat dikatakan baik dikarenakan tingginya motivasi pegawai dalam bekerja dan kepemimpinan yang berjalan sesuai dengan TUPOKSI.Namun komunikasi yang berjalan satu arah karena hanya berdasarkan laporan saja. Pengawasan dilakukan secara tidak langsung yang hanya dilihat berdasarkan laporan kegiatan yang telah dilakukan. Oleh karena itu manajemen Ruang terbuka hijau taman kota di Kota Padang yang dilakukan oleh Bidang Pertamanan Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Padang tidak berjalan dengan baik. Kata kunci: manajemen, tugas pokok dan fungsi, ruang terbuka hijau dan taman kota

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management
J Political Science > JA Political science (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: Ms Azizah Yasefia
Date Deposited: 01 Mar 2016 04:32
Last Modified: 01 Mar 2016 04:32
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2504

Actions (login required)

View Item View Item