PERANCANGAN ELEMEN-ELEMEN KRITIS PADA LENGAN SIDE SCRAPER (Studi Kasus Side Scraper Indarung V PT. Semen Padang)

DEDE, AFTER (2013) PERANCANGAN ELEMEN-ELEMEN KRITIS PADA LENGAN SIDE SCRAPER (Studi Kasus Side Scraper Indarung V PT. Semen Padang). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text
249.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Side scraper merupakan peralatan pabrik pendukung dalam proses transportasi material sebelum proses penggilingan di rawmill, yang sifatnya sangat vital pada industri semen. Jenis mesin ini tidak dijual secara masal melainkan dibuat/dirancang khusus oleh vendor berdasarkan permintaan atas kebutuhan dan keadaan industri yang akan menggunakannya. Hal ini menyebabkan terjadinya ketergantungan yang cukup besar antara industri penguna (konsumen) terhadap vendor mesin side scraper. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mengurangi ketergantungan terhadap vendor mesin side scraper adalah dengan cara merancang sendiri atau redesign mesin tersebut. Merancang sendiri atau redesign selain memberikan keuntungan secara ekonomis juga berdampak dalam hal dapat menguasai parameter-parameter untuk merancang suatu side scraper. Oleh karena itu pada tugas akhir ini dilakukan perancangan elemen-elemen kritis yang merupakan elemen-elemen yang paling berperan dalam menjalankan fungsi utama side scraper dan paling mungkin mengalami kegagalan sehingga dapat diterapkan dalam merancang side scraper dengan kapasitas 150 ton/jam, untuk jenis material silika, yang dilakukan dengan tahapan-tahapan diantaranya : (i) studi literatur, (ii) membuat gambar desain, (iii) menghitung tegangan elemen-elemen kritis, (iv) analisis beban dan tegangan, (v) dan menentukan parameter perancangan (material atau faktor keamanan) . Berdasarkan hasil analisis dari proses perancangan elemen-elemen kritis pada lengan side scraper diperoleh dimensi, material dan faktor keamanan untuk besar beban yang diterima oleh masing-masing elemen. Pada poros penggerak dengan tegangan yang terjadi sebesar 59.90 MPa, material yang cocok digunakan adalah AISI 4130 untuk faktor keamanan yang digunakan adalah 12. Sedangkan pada gandar material yang digunakan adalah AISI 4130 yang mempunyai kekuatan tarik sebesar 900 MPa dengan tegangan yang terjadi sebesar 71.21 MPa. Kata kunci : Side scraper, perancangan elemen-elemen kritis, silika

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Fakultas Teknik > Mesin
Depositing User: Ms Ikmal Fitriyani Alfiah
Date Deposited: 01 Mar 2016 04:17
Last Modified: 01 Mar 2016 04:17
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2456

Actions (login required)

View Item View Item