PERBEDAAN PENGARUH PEMBERIAN REBUSAN DAUN SIRIH MERAH (Piper crocatum) DAN PERASAN PARE (Momordica charantia) TERHADAP PENURUNAN KADAR GULA DARAH PUASA PADA PENDERITA DIABETES MELITUS TIPE II DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS DESA GEDANG KOTA SUNGAI PENUH

GUSTRI, FIJRIANI (2015) PERBEDAAN PENGARUH PEMBERIAN REBUSAN DAUN SIRIH MERAH (Piper crocatum) DAN PERASAN PARE (Momordica charantia) TERHADAP PENURUNAN KADAR GULA DARAH PUASA PADA PENDERITA DIABETES MELITUS TIPE II DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS DESA GEDANG KOTA SUNGAI PENUH. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text
710.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (980kB)

Abstract

Angka kejadian DM Tipe II tahun demi tahun terus mengalami peningkatan. Hal ini berhubungan dengan prevalensi obesitas meningkat dan kegiatan fisik berkurang. Penanganan DM Tipe II dapat dilakukan secara farmakologis dan non farmakologis. Daun sirih merah dan pare merupakan salah satu pengobatan non farmakologis. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan pengaruh pemberian rebusan daun sirih merah dan perasan pare terhadap penurunan kadar gula darah puasa pada penderita DM Tipe II. Jenis penelitian ini adalah Quasi Eksperimental dengan pendekatan non equivalen comparison group pretest-posttest design. Jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 12 responden perkelompok. Pengambilan sampel menggunakan teknik Simple Random Sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan pengukuran kadar gula darah puasa. Lama pemberian intervensi dilakukan selama 14 hari secara teratur. Analisa data dilakukan dengan menggunakan mean, standar deviasi, uji paired t-test, dan independent sample t-test. Hasil analisa data didapatkan rata-rata penurunan kadar gula darah puasa 16,67 mg/dl setelah diberikan rebusan daun sirih merah. Rata-rata penurunan kadar gula darah puasa 22,58 mg/dl setelah diberikan perasan pare. Kesimpulan terdapat perbedaan bermakna antara rebusan daun sirih merah dan perasan pare, dimana pemberian perasan pare lebih efektif dibandingkan pemberian rebusan daun sirih merah terhadap kadar gula darah puasa pada penderita DM Tipe II di wilayah kerja Puskesmas Desa Gedang. Disarankan pemberian rebusan daun sirih merah dan perasan pare agar diterapkan dalam penanganan non farmakologis terhadap kadar gula darah pada penderita DM Tipe II. Kata kunci : Diabetes Mellitus Tipe II, kadar gula darah puasa, rebusan daun sirih merah, perasan pare Daftar Pustaka: 37 (2002 – 2014)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Keperawatan
Depositing User: Ms Lyse Nofriadi
Date Deposited: 01 Mar 2016 03:51
Last Modified: 01 Mar 2016 03:51
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2399

Actions (login required)

View Item View Item