SISTEM KENDALI POMPA AIR DAN POMPA PUPUK BERDASARKAN PERHITUNGAN NILAI PPM PADA TANAMAN HIDROPONIK

NADIAH, ARROSHADIAH ZHAWABAATHINAH (2017) SISTEM KENDALI POMPA AIR DAN POMPA PUPUK BERDASARKAN PERHITUNGAN NILAI PPM PADA TANAMAN HIDROPONIK. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (77kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 1)
BAB I.pdf - Published Version

Download (40kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 5)
BAB V.pdf - Published Version

Download (21kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (31kB) | Preview
[img] Text (Tugas Akhir Full Text)
Skripsi_1210453028.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Hidroponik menjadi salah satu alternatif yang bagus untuk menanam sayuran di daerah perkotaan yang umumnya kekurangan lahan untuk pertanian. Jenis hidroponik yang paling banyak digunakan saat ini adalah hidroponik NFT (Nutrient Film Techniques). Untuk mempermudah penggunaan sistem hidroponik tersebut, dirancang sebuah sistem kendali judul Pompa Air dan Pompa Pupuk Berdasarkan Perhitungan Nilai PPM (Part per Million) pada Tanaman Hidroponik. PPM yang merupakan singkatan dari “Part Per Million” atau “Sepersejuta Bagian” adalah satuan untuk mengukur kepekatan suatu larutan cair. Dalam sistem hidroponik PPM digunakan untuk mengukur tingkat kepekatan larutan nutrisi. Pengukuran kepekatan larutan nutrisi hidroponik diperlukan untuk menyesuaikan kebutuhan nutrisi sesuafi dengan fase pertumbuhan tanaman. Sistem ini akan bekerja dengan cara mengendalikan pompa pupuk dan pompa air untuk menambahkan pupuk atau air sesuai kebutuhan PPM tanaman. Sistem juga digunakan untuk me-monitoring proses pemberian nutrisi. Sistem dilengkapi dengan 2 pilihan, pilihan pertama untuk memilih jenis sayur yang diinginkan. Pilihan kedua untuk memilih umur tanaman. Sistem juga akan memberikan informasi nilai PPM melalui LCD. Berdasarkan hasil pengujian, Sensor konduktivitas yang digunakan telah berhasil melakukan pendeteksian dan pengukuran PPM pada larutan nutrisi dengan rata-rata error 4.67%. Error rata-rata yang diperoleh pada saat menambahkan pupuk adalah sebesar 10,82%. Sedangkan pada penambahan air diperoleh error rata-rata sebesar 15,1%. Kata Kunci : Hidroponik, NFT, PPM, Part per Million.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dr.Eng. M. ILHAMDI RUSYDI
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Sistem Komputer
Depositing User: s1 sistem komputer
Date Deposited: 20 Jul 2017 16:45
Last Modified: 20 Jul 2017 16:45
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/23067

Actions (login required)

View Item View Item