MODEL PEMBERDAYAAN KELUARGA SENSITIF GENDER YANG BERPENGARUH TERHADAP DUKUNGAN HOLISTIK KELUARGA DALAM PERAWATAN HIPERTENSI PADA LANJUT USIA DI KOMUNITAS MELAYU RIAU KOTA PEKANBARU

Reni, Zulfitri (2016) MODEL PEMBERDAYAAN KELUARGA SENSITIF GENDER YANG BERPENGARUH TERHADAP DUKUNGAN HOLISTIK KELUARGA DALAM PERAWATAN HIPERTENSI PADA LANJUT USIA DI KOMUNITAS MELAYU RIAU KOTA PEKANBARU. Doctoral thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (COVER DAN ABSTRAK)
Cover dan Abstrak buk reni.pdf - Published Version

Download (146kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 1)
BAB I buk reni.pdf - Published Version

Download (155kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB 7)
BAB VII buk reni.pdf - Published Version

Download (125kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA buk reni.pdf - Published Version

Download (180kB) | Preview
[img] Text (DISERTASI FULL TEXT)
disertasi LENGKAP buk reni.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

MODEL PEMBERDAYAAN KELUARGA SENSITIF GENDER YANG BERPENGARUH TERHADAP DUKUNGAN HOLISTIK KELUARGA DALAM PERAWATAN HIPERTENSI PADA LANJUT USIA DI KOMUNITAS MELAYU RIAU KOTA PEKANBARU, INDONESIA ABSTRAK Latar Belakang: Keluarga merupakan support system utama bagi lansia dengan penyakit kronis. Namun perawatan jangka panjang oleh keluarga, cenderung menimbulkan masalah gender “caregiver burden” terutama pada perempuan, termasuk perempuan Melayu Riau. Kondisi ini memengaruhi dukungan holistik keluarga dalam mengontrol kondisi hipertensi pada lansia. Oleh karena itu, penting kerjasama anggota keluarga laki-laki dan perempuan dalam perawatan hipertensi pada lansia di rumah. Tujuan: Terbangunnya model pemberdayaan keluarga sensitif gender yang berpengaruh terhadap dukungan holistik keluarga dalam perawatan hipertensi pada lansia di komunitas Melayu Riau Kota Pekanbaru. Metode: Mixed methods (metode kuantitatif dan kualitatif) yang terdiri dari tiga tahap penelitian. Tahap I menggunakan desain survei deskriptif dan studi fenomenologi dengan jumlah sampel sebanyak 110 rumah tangga atau 220 orang (110 orang anggota keluarga laki-laki dan 110 orang anggota keluarga perempuan) sesuai kriteria inklusi melalui teknik purposive sampling. Tujuannya adalah untuk mengeksplorasi data pendukung pengembangan model. Tahap II menggunakan pendekatan Participatory Action Research (PAR) yang bertujuan untuk membangun model yang sesuai dengan kondisi sosial budaya Melayu Riau, kebutuhan, dan kemampuan keluarga. Tahap III menggunakan desain Quasi Experiment dengan jumlah sampel sebanyak 34 rumah tangga untuk kelompok intervensi dan 34 rumah tangga untuk kelompok kontrol (34 orang anggota keluarga laki-laki-laki dan 34 orang anggota keluarga perempuan. Tujuannya adalah untuk menganalisis efektivitas model. Lokasi penelitian adalah di Kecamatan Rumbai Pesisir, Senapelan, dan Lima Puluh Kota Pekanbaru. Hasil: Tahap 1 menunjukkan terjadi burden pada perempuan Melayu Riau, mayoritas (80%) partisipasi laki-laki merawat lansia adalah rendah, laki-laki berpartisipasi jika perempuan meminta tolong, dan mayoritas (56,4%) dukungan holistik keluarga bersifat negatif. Tahap II terbangun model pemberdayaan keluarga sensitif gender yang sesuai dengan Tunjuk Ajar Melayu, situasi, kondisi, kebutuhan, dan kemampuan keluarga. Tahap III menunjukkan model pemberdayaan keluarga sensitif gender terbukti berpengaruh terhadap dukungan holistik keluarga dalam perawatan hipertensi pada lansia (p value = 0,001). Kesimpulan: Model pemberdayaan keluarga sensitif gender yang dibangun sesuai dengan Tunjuk Ajar Melayu Riau, dapat membuat role sharing antara anggota keluarga laki-laki dan perempuan dalam merawat lansia hipertensi di rumah yang berpengaruh terhadap dukungan holistik keluarga dalam merawat lansia hipertensi di rumah. Kata kunci: Pemberdayaan keluarga, sensitif gender, dukungan holistik keluarga, perawatan hipertensi, lansia

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Pascasarjana (Disertasi)
Depositing User: S3 Kesehatan Masyarakat
Date Deposited: 27 Jan 2017 08:26
Last Modified: 27 Jan 2017 08:26
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/21804

Actions (login required)

View Item View Item