IDENTIFIKASI ENZIM PADA BEBERAPA ISOLAT RIZOBAKTERI INDIGEN TANAMAN KOPI ASAL SOLOK RADJO

Rahmi, Alfazlul (2023) IDENTIFIKASI ENZIM PADA BEBERAPA ISOLAT RIZOBAKTERI INDIGEN TANAMAN KOPI ASAL SOLOK RADJO. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (46kB)
[img] Text (BAB 1 (Pendahuluan))
BAB 1 (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (33kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka..pdf - Published Version

Download (51kB)
[img] Text (BAB V (Penutup))
BAB V (Penutup).pdf - Published Version

Download (21kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Tugas Akhir Ilmiah Utuh.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (546kB)

Abstract

Rizobakteri merupakan kelompok bakteri yang hidup saprofit di sekitar daerah rizosfer atau daerah perakaran tanaman. Rizobakteri memiliki kemampuan dalam meningkatkan pertumbuhan tanaman. Daerah perakaran tanaman kopi arabika asal Solok Radjo memiliki berbagai isolat rizobakteri dengan karakteristik yang berbeda. Demi mengetahui karakteristik fisiologis pada isolat rizobakteri indigen tanaman kopi asal Solok Radjo maka dilakukan penelitian identifikasi isolat rizobakteri. Identifikasi perlu dilakukan untuk mengetahui karakteristik dari rizobakteri yang berpotensi menjadi pendorong pertumbuhan tanaman dan meningkatkan ketahanan tanaman terhadap serangan patogen. Identifikasi enzim pada isolat rizobakteri dilakukan dengan metode deskriptif. Penelitian ini menggunakan 8 perlakuan isolat rizobakteri yaitu L1S3.1, L1S4.1, L2S2.1, L2S3.2, L3S3.3, L3S5.2, L4S1.1, dan L4S1.2. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Mikrobiologi, Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Andalas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) isolat uji mampu menghasilkan enzim katalase, lipase, dan kitinase (2) isolat uji mampu menghasilkan enzim protease dengan indeks tertinggi mencapai 0,4420 oleh isolat L3S5.2 dan enzim selulase dengan indeks tertinggi mencapai 2,63 oleh isolat L2S3.2.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Ir. Irawati, M.Rur. Sc. PhD
Uncontrolled Keywords: Rizobakteri, isolat,enzim
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: S1 Agroteknologi Agroteknologi
Date Deposited: 20 Sep 2023 08:46
Last Modified: 20 Sep 2023 08:46
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/216904

Actions (login required)

View Item View Item