Pengelolaan Pasar Dalam Melaksanakan Penataan Pedagang Kaki Lima Pasar Padang Aro oleh Dinas PERINDAGKOP dan UKM

Ilza, Gusliana (2023) Pengelolaan Pasar Dalam Melaksanakan Penataan Pedagang Kaki Lima Pasar Padang Aro oleh Dinas PERINDAGKOP dan UKM. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover & Abstrak.pdf - Published Version

Download (291kB)
[img] Text (Bab I Pendahuluan)
BAB I (Pendahuluan).pdf - Published Version

Download (457kB)
[img] Text (Bab V Penutup)
BAB V (Penutup).pdf - Published Version

Download (238kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (518kB)
[img] Text (Tugas Akhir Full Text)
Tugas Akhir Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengelolaan pasar dalam melaksanakan penataan PKL pasar Padang Aro oleh dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM serta apa kendala yang dihadapi dan bagaimana solusi dalam mengatasinya. Metode yang digunakan adalah metode observasi, dengan mengamati, mencatat, dan melihat langsung kejadian atau peristiwa dilapangan dengan mendapatkan data yang akurat atau benar adanya. Data di kumpulkan melalui observasi dan juga dari sumber-sumber yang telah ada pada dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM Kabupaten Solok Selatan. Berdasarkan hasil penelitian di ketahui bahwa bagaimana kondisi pasar, potensi ekonomi pasar, kondisi pedagang kaki lima, dan dilaksanakan beberapa program-program dalam pengelolaaan pasar Padang aro yaitu pemeliharaan rutin atau berkala sarana dan prasarana pasar, peningkatan K3 (kebersihan, keamanan, dan ketertiban) diwilayah pasar dan program selanjutnya peningkatan retribusi dan evaluasi pasar Padang Aro. Beberapa kendala yang dihadapi dalam pengelolaan pasar Padang aro yaitu masalah pembangunan sarana dan prasarana, penegakan aturan belum sepenuhnya berjalan dan anggaran yang masih terbatas serta masih banyaknya pedagang yang tidak menerima penertiban. Dan solusi untuk mengatasi kendala yang dihadapi dalam pengelolaan pasar Padang Aro yaitu dengan mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan pasar, identifikasi perilaku pasar, identifikasi bangunan fisik dan utilitas pasar, identifikasi range (jarak jangkauan) dan streshold (jumlah penduduk) pasar, dan identifikasi manajemen pasar, serta identifikasi hirarki (tata ruang) pasar. Sesuai dengan hasil penelitian maka disarankan kepada pemerintah segera menambah atau memperbaiki sarana dan prasarana yang kurang memadai serta memperhatikan dan meningkatakan pencahayaan (listrik) dibeberapa titik dan kualitas air bersih. Kata Kunci: Pengelolaan Pasar, Penataan, Pedagang Kaki Lima.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Laela Susdiani,SE.M.Com(App.Fin)
Uncontrolled Keywords: Manajemen Pemasaran, Pengelolaan Pasar dan Penataan Pedagang Kaki Lima
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > D3 Pemasaran
Depositing User: d3 pemasaran ekonomi
Date Deposited: 20 Sep 2023 07:24
Last Modified: 20 Sep 2023 07:24
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/216774

Actions (login required)

View Item View Item