Studi Kinerja Operasional Bus Trans Padang Koridor VI (Pusat Kota - Universitas Andalas)

Putri, Bian Handayani (2023) Studi Kinerja Operasional Bus Trans Padang Koridor VI (Pusat Kota - Universitas Andalas). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version

Download (114kB)
[img] Text (BAB 1)
BAB 1.pdf - Published Version

Download (123kB)
[img] Text (BAB Akhir)
BAB Akhir.pdf - Published Version

Download (64kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (54kB)
[img] Text (Tugas Utuh (Full Text))
Tugas Akhir Utuh (Full Text).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Transportasi merupakan bagian penting dalam kehidupan masyarakat. Dalam pengembangan transportasi perkotaan memiliki misi, yaitu angkutan perkotaan mengurangi kemacetan, mengurangi gangguan lalu lintas, mempertahankan kualitas lingkungan, dan terjangkau oleh semua lapisan masyarakat. Salah satu transportasi umum yang telah beroperasi di Kota Padang adalah Bus Trans Padang Koridor VI yang dioperasikan dengan tujuan untuk menyediakan transportasi umum yang nyaman serta mengurangi kemacetan. Supaya mencapai tujuan tersebut, dibutuhkan kinerja operasional bus Trans Padang yang optimal. Untuk itu perlu dilakukan penelitian pada Bus Trans Padang Koridor VI untuk mengetahui kinerja Bus Trans Padang Koridor VI apakah sudah optimal sesuai pedoman teknis. Teknik analisis dalam penelitian ini berupa analisis dengan metode kuantitatif yang dilakukan dengan survei statis dan dinamis untuk mengumpulkan data primer. Data diambil pada hari kerja dan hari libur di jam sibuk pagi, jam tidak sibuk siang dan jam sibuk sore. Analisis pada penelitian ini didasari pada Keputusan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat No.SK.687/AJ.206/DRJD/2002. Berdasarkan 9 indikator yang dianalisis (load factor, headway, waktu tunggu, waktu perjalanan, waktu henti, jumlah armada, kecepatan kendaraan, kapasitas kendaraan dan cycle time) Bus Trans Padang sudah beroperasional dengan baik, namun belum konsisten. Kata Kunci : Transportasi, Trans Padang Koridor VI, Kinerja Operasional Bus

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: BAYU MARTANTO ADJI, M.T, Ph.D
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Sipil
Depositing User: s1 Teknik Sipil
Date Deposited: 11 Sep 2023 03:37
Last Modified: 11 Sep 2023 03:37
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/213222

Actions (login required)

View Item View Item