PENGERINGAN IKAN TERI MENGGUNAKAN KOLEKTOR SURYA PLAT DATAR DENGAN RUANG PENGERING TIPE TRAY DRYER

Dwiki, Rafi Kharisma (2023) PENGERINGAN IKAN TERI MENGGUNAKAN KOLEKTOR SURYA PLAT DATAR DENGAN RUANG PENGERING TIPE TRAY DRYER. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (238kB)
[img] Text (Bab Pendahuluan)
Bab 1.pdf - Published Version

Download (217kB)
[img] Text (Bab Kesimpulan)
BAB V.pdf - Published Version

Download (211kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (320kB)
[img] Text (Tugas Akhir full text)
Tugas Akhir.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Ikan teri (Stolephorus Sp) merupakan salah satu sumber daya yang digemari untuk dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Karena Indonesia merupakan negara tropis, maka Indonesia memiliki sumber daya matahari yang sangat bagus untuk melakukan pengawetan ikan, salah satunya adalah pengeringan ikan. Masyarakat umumnya menggunakan cara tradisional untuk mengeringkan ikan, akan tetapi hal ini banyak kelemahan yaitu membutuhkan waktu yang sangat lama, memerlukan lahan yang luas, kualitas ikan menurun karena terpapar oleh debu, lalat, dan gangguan binatang seperti kucing. Untuk meningkatkan kualitas pengeringan ikan, maka dibutuhkan alat pengering yang tepat untuk meminimalisir kekurangan yang disebutkan diatas. Alat pengering yang digunakan pada pengujian ini adalah kolektor surya plat datar dan rak pengering tipe tray dryer. Pengeringan adalah suatu proses pengeluaran kadar air pada produk hingga mencapai kadar air tertentu. Proses pengeringan ini dipengaruhi oleh temperatur, kelembapan udara, dan cuaca. Rak pengering memperoleh fluida berupa udara panas yang diserap oleh kolektor surya. Setelah kolektor surya menyerap panas matahari, nantinya blower akan mengalirkan fluida panas ini menuju rak pengering. Karena itu, proses pengeringan pada pengujian ini dilakukan secara konveksi paksa, dimana sirkulasi fluida didalam kolektor dan rak pengering dibantu oleh blower. Produk diletakkan didalam rak pengering dengan berat masing-masing sebesar 300 gram. Pengujian dimulai pada pukul 10.00 hingga 14.00. Pada proses pengeringan ikan yang menggunakan kolektor surya dan rak pengering didapatkan penurunan massa sebesar 171 gram dengan kadar air akhir ikan sebesar 43%. Sedangkan untuk pengeringan secara konvensional didapatkan penurunan massa sebesar 150 gram dengan kadar air akhir ikan sebesar 50%. Dari hasil pengujian yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa pengeringan dengan menggunakan kolektor surya dan rak pengering menghasilkan proses yang lebih cepat dan lebih baik dibandingkan pengeringan konvensional.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Iskandar R., MT
Uncontrolled Keywords: Pengeringan Ikan, Kolektor Surya Plat Datar. Dan Ruang Pengering Tipe Tray Dryer.
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Fakultas Teknik > Mesin
Depositing User: s1 teknik mesin
Date Deposited: 25 Aug 2023 04:35
Last Modified: 25 Aug 2023 04:35
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/210726

Actions (login required)

View Item View Item