EFEKTIVITAS PELATIHAN CUCI TANGAN, PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI, DAN PENGELOLAAN LIMBAH TERHADAP PENGETAHUAN PERAWAT TENTANG KESELAMATAN KERJA DI UNIT RAWAT INAP RSUD dr. RASIDIN PADANG

SYAFRIDA, SYAFRIDA (2013) EFEKTIVITAS PELATIHAN CUCI TANGAN, PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI, DAN PENGELOLAAN LIMBAH TERHADAP PENGETAHUAN PERAWAT TENTANG KESELAMATAN KERJA DI UNIT RAWAT INAP RSUD dr. RASIDIN PADANG. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img] Text
153.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Kurang optimalnya penerapan keselamatan kerja oleh perawat dalam memberikan pelayanan asuhan keperawatan dapat disebabkan oleh kurangnya pengetahuan tentang keselamatan kerja perawat. Salah satu upaya meningkatkan pengetahuan dengan memberikan pelatihan. Penelitian bertujuan mengetahui efektivitas pelatihan cuci tangan, penggunaan APD, pengelolaan limbah terhadap pengetahuan perawat tentang keselamatan kerja di RSUD dr. Rasidin Padang tahun 2013. Desain quasi experimental dengan prê test – post test control group. Sample 34 perawat sebagai kelompok intervensi dan 34 perawat sebagai kelompok kontrol. Teknik sampel purposive sampling. Instrumen kuesioner dan modul. Hasil adanya efektivitas pelatihan terhadap pengetahuan perawat sebelum dan sesudah pelatihan, hasil uji Wilcoxon didapatkan adanya perbedaan pengetahuan yang bermakna sebelum dan sesudah pelatihan dengan p value = 0,000 α < 0,05. Perlu perencanaan pelatihan yang berkelanjutan dengan menggunakan modul yang telah teruji efektivitasnya. Kata kunci: pelatihan, pengetahuan, keselamatan. Daftar pustaka 69 (1996-2013)

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Pascasarjana Tesis
Depositing User: Ms Ikmal Fitriyani Alfiah
Date Deposited: 26 Feb 2016 04:46
Last Modified: 26 Feb 2016 04:46
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2106

Actions (login required)

View Item View Item