PERAN PEER GROUP DALAM BERJUDI BOLA ONLINE (STUDI KASUS: 5 MAHASISWA UNIVERSITAS ANDALAS)

Shamrotil, Fuad SF (2023) PERAN PEER GROUP DALAM BERJUDI BOLA ONLINE (STUDI KASUS: 5 MAHASISWA UNIVERSITAS ANDALAS). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
Cover.pdf - Published Version

Download (785kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (835kB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version

Download (632kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (632kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
ilovepdf_merged.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh kemajuan teknologi yang sangat pesat serta olahraga yang sangat terkenal di dunia, yaitu sepakbola. Tetapi tak semua teknologi dapat dimanfaatkan menjadi hal positif, seperti dimanfaatkan untuk berjudi bola online oleh mahasiswa Universitas Andalas. Kita ketahui bahwa perilaku judi merupakan salah satu perilaku yang menyimpang. Tidak sesuai dengan nilai serta norma yang ada di Indonesia serta tidak sesuai dengan ajaran agama. Perilaku judi bola online oleh mahasiswa Universitas Andalas ini disebabkan salah satunya oleh peer group. Tujuan dari penelitian ini, yaitu 1) Mengetahui peran peer group dalam berjudi bola online. 2) Mendeskripsikan latar belakang keluarga mahasiswa yang berjudi bola online. 3) Mendeskripsikan alasan mahasiswa melakukan judi bola online. Dalam menjelaskan peran peer group bagi mahasiswa Universitas Andalas, peneliti menggunakan teori differential association theory (teori belajar sosial) yang dikemukakan oleh Edwin H Sutherland dalam bukunya menjelaskan tentang proses belajar tingkah laku kriminal, melalui interaksi sosial. Pendekatan yang digunakan untuk mendapatkan data dengan metode kualitatif tipe deskriptif. Untuk menentukan informan dengan menggunakan purposive sampling. Informan pada penelitian ini terdiri dari informan pelaku yang berjumlah lima orang yang bermain judi bola online serta Informan Tambahan yang berjumlah tiga orang terdiri dari dua orang anggota peer group pelaku judi bola online serta satu orang tua dari pelaku judi bola online. Hasil temuan penelitian ini bahwa awal mula terbentuknya peer group disebabkan, yaitu 1) Berasal dari daerah yang sama. 2) Berasal dari jurusan dan organisasi yang sama. 3) Berasal dari SMA yang sama. Serta berbagai cara peer group tersebut mempengaruhi agar ikut bermain judi bola online, seperti 1) Mengiming-imingkan hadiah yang besar dengan modal kecil. 2) Mendukung bermain judi bola online. 3) Mengajar bermain judi bola online secara terus-menerus. Dan juga gambaran keluarga pelaku judi bola online tersebut dengan hubungan pelaku judi bola online baik-baik saja tidak ada permasalahan dengan keluarga mereka dan ekonominya keluarga pelaku dibilang berkecukupan. Tentunya juga beberapa alasan bermain judi bola online seperti 1) Dapat dianalisis. 2) Dianggap aman. 3) Hanya memerlukan HP serta jaringan internet. 4) Modal kecil.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Dra. Dwiyanti Hanandini, M.Si
Uncontrolled Keywords: Peran, Peer Group, Judi, Mahasiswa
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Depositing User: s1 sosiologi sosiologi
Date Deposited: 21 Jul 2023 08:06
Last Modified: 24 Jul 2023 02:04
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/209211

Actions (login required)

View Item View Item