SIGIT, TRI PRASETYA (2017) PENERAPAN DISAIN BERKELANJUTAN PADA BANGUNAN PERUMAHAN DI KOTA PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Abstrak)
ABSTRAK SIGIT.pdf - Published Version Download (278kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf - Published Version Download (47kB) | Preview |
|
|
Text (BAB Akhir)
BAB Akhir.pdf - Published Version Download (26kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (24kB) | Preview |
|
Text (Tugas Akhir Utuh)
Tugas Akhir Utuh.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (7MB) |
Abstract
Pesatnya pembangunan saat ini khususnya pada bidang pembangunan perumahan membuat developer sebagai pihak yang bertanggungjawab harus mampu menyediakan rumah yang layak dan sesuai dengan keinginan masyarakat/konsumen. Oleh karena itu developer harus menerapkan konsep disain yang berkelanjutan (Sustainable Design) pada disain bangunan perumahan agar konsumen tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk merenovasi setelah membeli rumah kepada developer. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tentang keberlanjutan desain bangunan perumahan yang dibangun oleh developer terhadap kebutuhan pengguna/konsumen di masa yang akan datang. Adapun metode yang digunakan dengan cara penyebaran kuisioner kepada lima puluh responden dari tiga perumahan milik pribadi (tidak berbadan hukum) dengan lama menempati rumah maksimal 5 tahun. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa perumahan di Kota Padang belum menerapkan konsep disain yang berkelanjutan (Sustainable Design) karena konsumen perumahan masih perlu melakukan renovasi setelah membeli rumah kepada developer. Kata kunci: Disain Berkelanjutan, Renovasi, Perumahan, Developer
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Sipil |
Depositing User: | s1 Teknik Sipil |
Date Deposited: | 24 Jan 2017 08:27 |
Last Modified: | 24 Jan 2017 08:27 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/20805 |
Actions (login required)
View Item |