FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN STRES AKIBAT KERJA PADA PERAWAT DI INTALASI RAWAT INAP BEDAH RSUP DR M DJAMIL PADANG TAHUN 2015

RAUDAHTI, APRILIA (2015) FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN STRES AKIBAT KERJA PADA PERAWAT DI INTALASI RAWAT INAP BEDAH RSUP DR M DJAMIL PADANG TAHUN 2015. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text
511.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian Stres akibat kerja merupakan suatu respon emosi dan fisik yang menganggu dikarenakan tuntutan tugas tidak sesuai dengan kemampuan individu. Departemen dalam negeri memperkirakan 40% kasus keluar masuknya tenaga kerja disebabkan oleh masalah stress kerja.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan stres akibat kerja pada perawat di instalasi rawat inap bedah RSUP Dr M Djamil Padang tahun 2015. Metode Desain penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini dilakukan di RSUP Dr M Djamil Padang dari bulan Desember – Mai 2015 dengan populasi sebanyak 82 orang.Keseluruhan populasi dijadikan sampel dalam penelitian dengan metode total sampling. Selanjutnya dianalisis dengan menggunakan uji statistik Chi Square dengan derajat kepercayaan 95% CI. Hasil Hasil penelitian menunjukkan bahwa beban kerja (p=0,046), komunikasi interpersonal (p=0,039) dan iklim kerja (p=0,042) merupakan faktor yang berhubungan dengan stres akibat kerja. Sedangkan umur dan masa kerja bukan merupakan faktor yang berhubungan dengan stres akibat kerja. Kesimpulan Beban kerja, komunikasi interpersonal, dan iklim kerja merupakan faktor yang berhubungan dengan stres akibat kerja.Disarankan kepada RSUP Dr M Djamil untuk dapat melakukan pemeriksaan stres akibat kerja kepada perawat baik awal maupun berkala sehingga dapat diketahui kondisi psikologis perawat.Selain itu RSUP Dr M Djamil juga diharapkan dapat menyesuaikan beban kerja dengan kemampuan perawat. Daftar Pustaka : 29 (2004-2014) Kata Kunci : Perawat, Irna Bedah, Stres Akibat Kerja

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Kesehatan Masyarakat
Depositing User: Ms Lyse Nofriadi
Date Deposited: 26 Feb 2016 04:21
Last Modified: 26 Feb 2016 04:21
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/2069

Actions (login required)

View Item View Item