GAMBARAN KADAR TIROGLOBULIN PADA PASIEN KARSINOMA TIROID BERDIFERENSIASI PASCA TIROIDEKTOMI TOTAL DI RSUP DR. M. DJAMIL PADANG

Muhammad, Furqan (2023) GAMBARAN KADAR TIROGLOBULIN PADA PASIEN KARSINOMA TIROID BERDIFERENSIASI PASCA TIROIDEKTOMI TOTAL DI RSUP DR. M. DJAMIL PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Abstrak)
Abstak.pdf - Published Version

Download (142kB)
[img] Text (BAB1 Pendahuluan)
BAB1 Pendahuluan.pdf - Published Version

Download (157kB)
[img] Text (BAB6 Penutup)
BAB6 Penutup.pdf - Published Version

Download (77kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (151kB)
[img] Text (Skripsi Full Text)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Karsinoma tiroid merupakan salah satu bentuk keganasan pada kelenjar endokrin yang menyumbang 1% dari seluruh keganasan. Angka kejadian karsinoma tiroid di dunia mencapai 0,85% pada pria dan 2,5% pada wanita dengan perbandingan 1:3. Kasus karsinoma tiroid ini lebih sering muncul di usia 20-50 tahun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana gambaran usia, jenis kelamin dan kadar tiroglobulin dari pasien karsinoma tiroid yang sudah dilakukan operasi tiroidektomi total di RSUP. DR. M. Djamil Padang. Jenis penelitian ini merupakan penelitian descriptive dengan desain cross sectional. Data dikumpulkan dengan cara pengumpulan data rekam medis dan pengambilan sampel darah di poli bedah RSUP Dr. M. Djamil Padang setelah itu dianalisis menggunakan chi-square test. Hasil penelitian didapatkan penderita karsinoma tiroid paling banyak di rentang usia 45-65 tahun sebanyak 5 orang (55,6%) dan seluruh total pasien terjadi pada perempuan yaitu 9 orang (100%). Pemeriksaan serum tiroglobulin pada seluruh responden menunjukan adanya pasien mengalami metastasis atau operasi yang tidak adekuat dengan ditunjukkan hasil pemeriksaan laboratorium yang lebih tinggi dari 0,2 ng/mL. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan pemeriksaan kadar tiroglobulin pada seluruh pasien kemungkinan mengalami metastase atau adanya sisa operasi yang tidak adekuat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: dr. Yulia Kurniawati, Sp.KN (K), FANMB
Uncontrolled Keywords: Kasinoma Tiroid, Post Total Tiroidektomi, Kadar Tiroglobulin
Subjects: R Medicine > RD Surgery
Divisions: Fakultas Kedokteran > Profesi Dokter
Depositing User: S1 Pendidikan Kedokteran
Date Deposited: 06 Jul 2023 06:52
Last Modified: 06 Jul 2023 06:52
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/205438

Actions (login required)

View Item View Item