PENGARUH DIMENSI PROFIT, PLANET, PEOPLE DARI AKTIVITAS CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) TERHADAP PERHATIAN INVESTOR DI MASA PANDEMI COVID-19

Vella, Harmayuni (2022) PENGARUH DIMENSI PROFIT, PLANET, PEOPLE DARI AKTIVITAS CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) TERHADAP PERHATIAN INVESTOR DI MASA PANDEMI COVID-19. Masters thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (cover)
cover & abstrak.pdf - Published Version

Download (252kB)
[img] Text (bab I)
BAB 1(1).pdf - Published Version

Download (257kB)
[img] Text (bab v)
BAB 4.pdf - Published Version

Download (148kB)
[img] Text (dapus)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (171kB)
[img] Text (fulltext)
Full upload.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Investor bereaksi terhadap informasi terbaru yang dirilis oleh perusahaan. Perusahaan yang menyediakan informasi berupa keuntungan yang berpotensi di masa pandemi COVID-19 akan mampu meningkatkan perhatian investor dan harga saham. Secara psikologis, keputusan investasi investor didasarkan pada sinyal�sinyal yang diperoleh perusahaan. Kegiatan CSR merupakan bentuk sinyal positif, namun sulit dilaksanakan pada saat krisis karena kegiatan CSR membutuhkan biaya yang besar. Namun, banyak penelitian mengungkapkan bahwa kegiatan CSR telah terbukti meningkatkan return saham dan nilai perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh masing-masing dimensi CSR terhadap perhatian investor selama pandemi COVID-19 dan membuktikan bentuk kategori CSR mana yang paling menarik perhatian investor di masa krisis. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, bentuk data sekunder, dan teknik regresi linear. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masing-masing dimensi CSR memiliki pengaruh yang signifikan terhadap perhatian investor dan dimensi people atau kinerja sosial merupakan bentuk CSR yang paling menarik perhatian investor selama pandemi COVID-19. Sehingga dapat disimpulkan bahwa perusahaan perlu mempertimbangkan kegiatan CSR pada saat krisis karena CSR merupakan salah satu hal yang diperhatikan oleh investor.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Pascasarjana (S2)
Depositing User: s2 akuntansi akuntansi
Date Deposited: 27 Jun 2023 07:27
Last Modified: 27 Jun 2023 07:27
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/205254

Actions (login required)

View Item View Item