TRIANANDA, NADYA (2023) Pertumbuhan dan Hasil Tiga Varietas Kacang Tanah (Arachis hypogaea L.) pada Berbagai Dosis Biochar. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text (COVER DAN ABSTRAK)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version Download (272kB) |
|
Text (BAB I PENDAHULUAN)
BAB I.pdf - Published Version Download (281kB) |
|
Text (BAB V KESIMPULAN)
BAB V.pdf - Published Version Download (171kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (304kB) |
|
Text (SKRIPSI FULL)
SKRIPSI FULL.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan interaksi antara varietas dengan biochar serta untuk mengetahui pengaruh varietas dan dosis biochar terhadap pertumbuhan dan hasil kacang tanah. Penelitian ini telah dilaksanakan dari bulan Juli 2022 hingga Oktober 2022 di Kelurahan Pisang, Kecamatan Pauh, Kota Padang, Sumatera Barat. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial berupa Rancangan Petak Terbagi (RPT) yang terdiri dari 2 faktor dengan 3 kali ulangan. Faktor pertama adalah varietas kacang tanah sebagai petak utama yang terdiri dari 3 taraf yaitu varietas Gajah, varietas Garuda, dan varietas Lokal. Faktor kedua adalah biochar tempurung kelapa sebagai anak petak yang terdiri dari 4 taraf yaitu 0 ton/ha, 10 ton/ha, 15 ton/ha, dan 20 ton/ha. Data hasil pengamatan dianalisis dengan menggunakan uji F dan jika hasil hitung F lebih besar dari F Tabel maka dilanjutkan dengan uji Duncan’s New Multiple Range Test pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat interaksi antara varietas dengan biochar pada semua variabel pengamatan. Varietas berpengaruh terhadap tinggi tanaman, jumlah cabang, jumlah daun, jumlah ginofor, bobot kering angin biji per petak, dan bobot kering brangkasan. Sedangkan dosis biochar berpengaruh terhadap bobot 100 biji.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Primary Supervisor: | Dr. Ir. Gustian, MS |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) S Agriculture > SB Plant culture |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi |
Depositing User: | S1 Agroteknologi Agroteknologi |
Date Deposited: | 09 May 2023 08:19 |
Last Modified: | 09 May 2023 08:19 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/203171 |
Actions (login required)
View Item |