Efek pemberian vitamin E terhadap gambaran mikroskopis ginjal mencit mus muskulus yang terpapar ion pb asetat

Irham abshar, Irham abshar and Aswiyanti asri, Aswiyanti asri and Elmatris sy, Elmatris sy (2016) Efek pemberian vitamin E terhadap gambaran mikroskopis ginjal mencit mus muskulus yang terpapar ion pb asetat. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (abstrak)
abstrak eskripsi ddk.pdf - Published Version

Download (548kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 1)
BAB 1.pdf - Published Version

Download (363kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab 5)
BAB 5.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (255kB) | Preview
[img] Text (Skripsi full text)
combinepdf(1).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (8MB) | Request a copy

Abstract

Abstrak Masalah polusi logam berat termasuk plumbum merupakan masalah yang serius di negara-negara maju maupun negara berkembang seperti Indonesia. Pemaparan terhadap plumbum secara berulang akan meningkatkan konsentrasinya dalam tubuh dan menimbulkan kerusakan organ. Vitamin E dapat menyerap dan menetralkan radikal bebas lebih efektif daripada antioksidan lain. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efek pemberian vitamin E terhadap struktur mikroskopis ginjal mencit Mus musculus yang terpapar ion plumbum. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian eksperimental dengan sampel 24 ekor hewan percobaan yang dilakukan di laboratorium Patologi Anatomi Fakultas Kedokteran dan laboratorium Farmasi Universitas Andalas. Waktu penelitian ini adalah dari bulan Juli – Desember 2016. Data yang diperoleh dianalisis dengan uji One Way Anova. Hasil penelitian menunjukkan adanya perubahan jaringan ginjal secara mikroskopis pada kelompok yang terpapar plumbum (K+), kelompok yang terpapar plumbum dengan pemberian vitamin E 52 IU/g (P1), dan kelompok yang terpapar plumbum dengan pemberian vitamin E 104 IU/g (P2). Hasil statistik menunjukkan adanya perbedaan gambaran mikroskopis (p=0,000) antara kelompok K+, P1 dan P2(p<0,05) Kesimpulan penelitian ini adalah didapatkan perbedaan gambaran mikroskopis ginjal mencit Mus musculus yang terpapar plumbum dan tidak terpapar plumbum; dan terdapat perbedaan yang signifikan antara gambaran mikroskopis ginjal mencit yang diinduksi plumbum 0,05 mg/g dengan yang diinduksi plumbum dan kemudian diberikan vitamin E dengan dosis 52 dan 104 IU/g. Kata kunci: plumbum, vitamin E, mikroskopis ginjal Abstract The effect of environmental due to heavy metals pollution is a serious problem in industrialized and developing countries such as Indonesia. Repeated exposure of plumbum will increase its concentration in human body and damage organ. Vitamin E can absorb and neutralize free radical more effective than other antioxidant. The study aimed to know the effect of vitamin E to microscopic structure of Mus musculus’s kidney that exposured of plumbum. This study used the true experimental research with 24 male of Mus musculus as samples in laboratory of pathology anatomy faculty of medicine and laboratory of pharmacy, Andalas university. This research start from July to December 2016. The data were analyzed by one way anova test. The result of this research showed that changes in microscopic structure of renal tissue of the exposed plumbum group (K+), the exposed plumbum group with administrating vitamin E 52 IU/g (P1), and the exposed plumbum exposed with administrating vitamin E 104 IU/g (P2). The resulf of statistical test showed there are a difference of microscopic structure of Mus musculus kidney (p=0.000) between group K+, P1 and P2(p<0.05) The conclusion of this experiment was obtained a difference of microscopic Mus musculus kidney that was exposed and unexposed by plumbum; and there are a significant difference between the microscopic structure of Mus musculus kidney that induced with plumbum 0.05 mg/g and induced with plumbum and then given vitamin E with a dose 52 and 104 IU/g. Keywords: plumbum, vitamin E, kidney microscopic

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RB Pathology
Divisions: Fakultas Kedokteran
Depositing User: s1 pendidikan kedokteran
Date Deposited: 18 Jan 2017 02:59
Last Modified: 18 Jan 2017 02:59
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/20210

Actions (login required)

View Item View Item