PERUBAHAN KANDUNGAN KATION-KATION BASA DAN Si TANAH SETELAH PENCAMPURAN LAPISAN OLAH DAN TAPAK BAJAK TANAH SAWAH

Raja, Dwi Ilham (2023) PERUBAHAN KANDUNGAN KATION-KATION BASA DAN Si TANAH SETELAH PENCAMPURAN LAPISAN OLAH DAN TAPAK BAJAK TANAH SAWAH. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Cover dan Abstrak)
COVER DAN ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (252kB)
[img] Text (BAB I Pendahuluan)
BAB I .pdf - Published Version

Download (314kB)
[img] Text (BAB V Penutup)
BAB V.pdf - Published Version

Download (198kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (323kB)
[img] Text (Skripsi full text)
SKIPSI FULL TEXT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Upaya dalam pencampuran lapisan olah dan lapisan tapak bajak dilakukan untuk melihat perubahan kandungan kation-kation basa dan Si pada tanah sawah. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh dari pencampuran lapisan tanah sawah terhadap kation-kation basa dan Si. Sampel tanah penelitian diambil di Kurao Pagang, Kecamatan Nanggalo, Kota Padang, Sumatera Barat. Penelitian ini dalam bentuk percobaan pot dengan pola Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan lima perlakuan dan tiga kali ulangan sehingga terdapat lima belas satuan percobaan. Perlakuan ini terdiri dari (A) 100% lapisan olah, (B) 75% lapisan olah + 25% lapisan tapak bajak, (C) 50% lapisan olah + 50% lapisan tapak bajak, (D) 25% lapisan olah + 75% lapisan tapak bajak dan (E) 100% lapisan tapak bajak percobaan yang dialokasikan di rumah kawat berdasarkan RAL. Parameter yang dianalisis yaitu pH H2O, Kation Basa yang dipertukarkan (K, Ca, Mg, dan Na), Silika, C-Organik dan KTK. Berdasarkan hasil penelitian mengenai parameter sifat kimia tanah sawah sampel dapat dilihat nilai tertinggi diperoleh pada perlakuan (A) secara berturut-turut pH H2O ; Silika; dan C-Organik yaitu 6,10 ; 63,79% ; 2,52%. Sedangkan pada hasil Kation Basa yang dipertukarkan (K, Ca, Mg, dan Na) diperoleh hasil nilai tertinggi yaitu Ca-dd perlakuan (A) 1,12 cmol/kg, Mg-dd perlakuan (E) 0,38 cmol/kg, K-dd perlakuan (E) 1,75 cmol/kg dan Na-dd 0,19 perlakuan (A) cmol/kg dan KTK diperoleh nilai tertinggi pada perlakuan (B) sebesar 38,50 %.

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr. Ir. Hermansah, MS. M.Sc
Uncontrolled Keywords: Lapisan Olah, Lapisan Tapak Bajak, Tanah Sawah
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SB Plant culture
S Agriculture > SD Forestry
Divisions: Fakultas Pertanian > Ilmu Tanah
Depositing User: s1 ilmu tanah
Date Deposited: 11 Mar 2023 09:12
Last Modified: 11 Mar 2023 09:12
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/201670

Actions (login required)

View Item View Item