PERBAIKAN SIFAT KIMIA DAN PERTUMBUHAN TANAMAN TREMBESI (Samanea saman) DENGAN PEMBERIAN KOMPOS KOTORAN SAPI PADA TANAH BEKAS TAMBANG BATU KAPUR PT SEMEN PADANG

Lukman Nul, Hakim (2023) PERBAIKAN SIFAT KIMIA DAN PERTUMBUHAN TANAMAN TREMBESI (Samanea saman) DENGAN PEMBERIAN KOMPOS KOTORAN SAPI PADA TANAH BEKAS TAMBANG BATU KAPUR PT SEMEN PADANG. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (COVER+ABSTRAK)
Cover+Abstrak.pdf - Published Version

Download (46kB)
[img] Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (85kB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version

Download (55kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (119kB)
[img] Text (FULL TEXT LUKMAN NUL HAKIM 1810233011)
Skripsi Fix bukan kaleng kaleng (1).pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Tanah bekas tambang batu kapur merupakan tanah yang memiliki sifat kimia, fisika, dan biologi yang buruk sehingga tingkat kesuburan sangat rendah. Aktivitas pertambangan seperti pengerukan, peledakan, dan penimbunan tanah dapat menyebabkan kualitas tanah dan ekosistem setempat buruk. Untuk itu perlu adanya penambahan bahan organik berupa kompos kotoran sapi untuk memperbaiki sifat kimia tanah bekas tambang batu kapur dan menunjang keberhasilan kegiatan revegetasi lahan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dosis kompos kotoran sapi yang optimal untuk perbaikan sifat kimia tanah bekas tambang batu kapur dan pertumbuhan tanaman trembesi (Samanea saman). Penelitian ini telah dilaksanakan di rumah kawat Fakultas Pertanian Universitas Andalas dan di Laboratorium Tanah Fakultas Pertanian Universitas Andalas dari bulan April sampai Agustus 2022. Penelitian ini menggunakan metode rancangan acak lengkap dengan 5 perlakuan dan 3 ulangan. Macam perlakuan yang diuji merupakan dosis kompos kotoran sapi (dosis 0,5 kg, 1 kg, 1,5 kg, dan 2 kg). Hasil optimal ditunjukkan oleh perlakuan 1 kg kompos kotoran sapi yaitu pH 7,29, kejenuhan basa 41,25%, kandungan C-organik 0,166%, N-total 0,173%, P-tersedia 60,19 ppm, KTK 24,10 me/100g, Mg-dd 1,409 me/100g, K-dd 0,076 me/100g, dan Na-dd 0,329 me/100g. Sedangkan untuk kandungan Ca-dd mengalami penurunan menjadi 8,101 me/100g. Pertumbuhan dan peningkatan tanaman trembesi juga ditunjukkan oleh perlakuan 1 kg kompos kotoran sapi yaitu meliputi tinggi tanaman 66,77 cm, N-tanaman 2,97%, P-tanaman 0,60%, K-tanaman 0,40%, dan C-total 44,37%. Kata kunci: Kompos Kotoran Sapi, Lahan Bekas Tambang Batu Kapur, Trembesi

Item Type: Thesis (Diploma)
Primary Supervisor: Prof. Dr.Ir. Hermansah, MS,MSc
Uncontrolled Keywords: Kompos Kotoran Sapi, Lahan Bekas Tambang Batu Kapur, Trembesi
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Ilmu Tanah
Depositing User: s1 ilmu tanah
Date Deposited: 09 Mar 2023 08:56
Last Modified: 09 Mar 2023 08:56
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/201252

Actions (login required)

View Item View Item