MERRY, FITRIA (2016) Respon Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Cabai (Capsicum annuum L.) dengan Pemberian Pupuk Rhizokompos Tithonia diversifolia dan Pupuk NPK Lengkap + ZA. Masters thesis, Universitas Andalas.
|
Text (Cover & Abstrak)
abstrak.pdf - Published Version Download (639kB) | Preview |
|
|
Text (Pendahuluan)
2. Bab I. Pendahuluan.pdf - Published Version Download (199kB) | Preview |
|
|
Text (Simpulan)
3. Bab V. Penutup.pdf - Published Version Download (215kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
4. Daftar Pustaka.pdf - Published Version Download (239kB) | Preview |
|
Text (Thesis full text)
5. Tesis Utuh.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan respon pertumbuhan dan hasil tanaman cabai yang diberikan perlakuan pemberian pupuk rhizokompos Tithonia diversifolia dan pupuk NPK lengkap dan ZA. Penelitian ini telah dilaksanakan di Nagari Taluak IV Suku Kecamatan Banuhampu Kabupaten Agam selama 6 bulan, dari bulan Maret sampai dengan Agustus 2014. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) secara faktorial dengan 2 faktor dan diulang sebanyak 3 kali. Faktor pertama adalah dosis pupuk rhizokompos Tithonia diversifolia (R), dengan 4 taraf perlakuan yaitu 2,5 ton/Ha (R1); 5 ton/Ha (R2); 7,5 ton/Ha (R3); dan 10 ton/Ha (R4). Faktor kedua adalah dosis pupuk kimia sintetis NPK (15-15-15) dan pupuk ZA (K), dengan 4 taraf perlakuan yaitu dosis NPK 500 kg/Ha + ZA 300 kg/Ha (K1); NPK 600 kg/Ha + ZA 150 kg/Ha (K2); NPK 400 kg/Ha + ZA 100 kg/Ha (K3); dan NPK 200 kg/Ha + ZA 50 kg/Ha (K4). Setiap kombinasi perlakuan terdiri dari 3 kelompok, sehingga terdapat 48 satuan percobaan. Data dianalisis secara sidik ragam dengan uji F, jika F hitung perlakuan lebih besar dari F tabel 5% dan 1% dilanjutkan dengan Duncan’s New Multiple Range Test (DNMRT) pada taraf 5%. Variabel yang diamati adalah tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah cabang, indeks luas daun rata-rata ((ILD) ̅), laju asimilasi bersih rata-rata ((LAB) ̅), laju tumbuh tanaman ((LTT) ̅), laju tumbuh buah ((LTB) ̅), hasil panen per tanaman, serta hasil panen per petak dan per hektar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pupuk rhizokompos Tithonia diversifolia dan pupuk NPK dan ZA hanya memberikan interaksi yang sangat nyata terhadap (ILD) ̅ dan (LAB) ̅ tanaman, sedangkan variabel lainnya tidak terdapat interaksi. Pemberian dosis pupuk rhizokompos Tithonia diversifolia secara tunggal berpengaruh terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, (ILD) ̅, hasil panen per tanaman, serta hasil panen per petak dan per hektar. Pemberian pupuk NPK dan ZA memberikan pengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, (ILD) ̅, dan (LAB) ̅. Interaksi terbaik yaitu pada pemberian dosis pupuk rhizokompos Tithonia diversifolia 5 ton/Ha dengan dosis pupuk NPK 400 kg/Ha dan pupuk ZA 100 kg/Ha dan/atau dosis pupuk rhizokompos Tithonia diversifolia 5 ton/Ha dengan dosis pupuk NPK 400 kg/Ha dan pupuk ZA 50 kg/Ha
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) S Agriculture > SB Plant culture |
Divisions: | Pascasarjana (Tesis) |
Depositing User: | s2 agronomi agronomi |
Date Deposited: | 15 Dec 2016 04:41 |
Last Modified: | 15 Dec 2016 04:41 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/19891 |
Actions (login required)
View Item |