ANALISIS KOMODITI UNGGULAN DALAM PEREKONOMIAN DAERAH DI KABUPATEN PADANG PARIAMAN

ASRI, MALRONSYAH (2016) ANALISIS KOMODITI UNGGULAN DALAM PEREKONOMIAN DAERAH DI KABUPATEN PADANG PARIAMAN. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
cover+abstrak.pdf - Published Version

Download (296kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I Pendahuluan)
BAB I.pdf - Published Version

Download (198kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB V Kesimpulan & Saran)
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN.pdf - Published Version

Download (173kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (217kB) | Preview
[img] Text (Skripsi Fulltext)
Skripsi Lengkap.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengindentifikasi komoditi pertanian yang basis di kabupaten Padang Pariaman pada tahun 2009 – 2013 dan menentukan komoditi basis apa saja yang menjadi prioritas yang perlu dikembangkan untuk dapat meningkatkan nilai tambah ekonomi sektor pertanian di kabupaten Padang Pariaman. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif, dengan analisis data menggunakan analisis Location Quotient (LQ) dan Shift Share Anlysis (SSA). Hasil penelitian menunjukkan komoditi basis pertanian yang ada di kabupaten Padang Pariaman adalah padi, kacang panjang, ketimun, bayam, kangkung, semangka, rambutan, durian, jambu biji, pepaya, pisang, nangka, melinjo, kelapa, kayu manis, pala, pinang, kakao, dan garda munggu. Komoditi basis yang menjadi prioritas pertama untuk dikembangkan adalah komoditi kacang panjang dan pala. Komoditi yang menjadi prioritas kedua adalah ketimun, bayam, kangkung, semangka, durian, jambu biji, pepaya, pisang, nangka, melinjo, dan garda munggu. Komoditi basis yang menjadi komoditi alternatif untuk dikembangkan adalah padi, kelapa, kayu manis, pinang, dan kakao. Dalam rangka mencapai misi pembangunan daerah Padang Pariaman yang berbasis sistem agribisnis dan agroindustri, maka komoditi prioritas pertama perlu menjadi perhatian pemerintah daerah agar terus menjadi komoditi yang memberikan nilai tambah dalam perekonomian daerah. Komoditi yang menjadi prioritas kedua perlu dipertimbangkan untuk peningkatan produksi sehingga dapat meningkatkan nilai tambah dalam perekonomian daerah. Komoditi alternatif yang menjadi prioritas ketiga perlu dipertimbangkan untuk peningkatan produksi dan kualitas produknya. Kata kunci: komoditi basis, analisis Location Quotient (LQ), Shift Share Analysis (SSA), komoditi prioritas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agribisnis
Depositing User: s1 agribisnis agribisnis
Date Deposited: 23 Nov 2016 04:50
Last Modified: 23 Nov 2016 04:50
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/19590

Actions (login required)

View Item View Item