YOPPY, MAIRIZON RS (2015) EVALUASI PROGRAM SARJANA MEMBANGUN DESA (SMD) PETERNAKAN KAMBING PERAH. Diploma thesis, Universitas Andalas.
Text
173.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (971kB) |
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan di Kelompok Tani Ternak Rantiang Ameh di Kenagarian Bukik Batabuah, Kecamatan Canduang, Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat dengan tujuan menganalisis: (1) Pelaksanaan tugas Sarjana Membangun Desa dalam usaha peternakan kambing perah. (2) Dinamika kelompok dalam memanajemen pelaksanaan program Sarjana Membangun Desa. (3) Pelaksanaan usaha peternakan kambing perah dengan adanya program Sarjana Membangun Desa. (4) Capaian program yang diperoleh Sarjana Membangun Desa. Penelitian ini menggunakan metode studi kasus. Data yang digunakan terdiri dari data primer dan data sekunder. Analisis dilakukan secara deskriptif dan kuantitatif. Peubah yang diamati adalah sembilan tugas pokok dan fungsi SMD, dinamika kelompok, karakteristik kelompok, karakteristik pendamping, alokasi dana bantuan, karakteristik anggota penerima bantuan SMD, aspek teknis, performans reproduksi, aspek ekonomi usaha peternakan kambing perah serta capaian program bedasarkan indikator keberhasilan SMD. Hasil penelitian diperoleh bahwa tugas pokok dan fungsi SMD sudah dijalankan dengan kategori 93.93% (baik), dinamika kelompok kurang dinamis dikarenakan fungsi tugas dan kekompakan kelompok yang tidak berjalan, alokasi dana pembelian ternak sebesar 68%, pengadaan kandang 5.6%, pembelian lain-lain 14.4%. Umur peternak pada usia produktif, pekerjaan utama sebagai petani. Angka kelahiran rendah 5.6%, umur dewasa kelamin 7-8 bulan, umur melahirkan pertama 13-14 bulan, calving interval selama 7 bulan, lama bunting 5-6 bulan. Total penerimaan sebesar Rp.278.800.000 dan total pengeluaran Rp.154.150.000 sehingga pendapatan kelompok sebesar Rp.124.650.000/tahun, sedangkan R/C Ratio adalah 1.8 berarti usaha peternakan kambing perah ini menguntungkan, indikator keberhasilan SMD aspek teknis, aspek ekonomi, dan aspek kelembagaan sudah dicapai dan terdapat peningkatan tetapi angka kelahiran masih rendah. Kata Kunci : Evaluasi Program SMD, Dinamika Kelompok, Kambing Perah.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions: | Fakultas Peternakan |
Depositing User: | Mr Muqtadirurrijal Muqta |
Date Deposited: | 24 Feb 2016 04:53 |
Last Modified: | 24 Feb 2016 04:53 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/1782 |
Actions (login required)
View Item |