Sosok Bung Hatta dalam Buku Bung Hatta dalam Puisi (Pendekatan Semiotik)

FIRMANSYAH, FIRMANSYAH (2011) Sosok Bung Hatta dalam Buku Bung Hatta dalam Puisi (Pendekatan Semiotik). Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text
008.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (240kB)

Abstract

Penelitian ini memfokuskan kepada puisi-puisi yang mengacu kepada sosok Bung Hatta yang dipaparkan oleh penyair dalam buku kumpulan puisi Bung Hatta dalam Puisi. Sosok Mohammad Hatta selama ini hanya dikenal dalam tulisan biografi, sejarah, esei, artikel, dsb. Hal ini merupakan ranah baru, Mohammad Hatta dituangkan dalam puisi. Metode dan teknik penelitian yang digunakan adalah kualitatif, sedangkan teori yang digunakan adalah semiotik. Analisis semiotik dilakukan dengan menggunakan konsep yang dikemukakan Riffaterre. Pertama, dilakukan pembacaan secara Hereuistik. Kedua, dilakukan pembacaan secara Hermeneutik dilanjutkan dengan menentukan Matriks, Model, dan Varian-varian untuk memperjelas makna puisi. Setelah itu dilakukan kongkrittisasi atas maknamakna yang didapatkan dari puisi-puisi yang dianalisis. Melalui analisis yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa selama ini terjadi penyempitan makna atas sosok Bung Hatta. Bung Hatta tidak hanya sebagai seorang Proklamator dan Bapak Koperasi, melainkan salah satu Bapak Pendiri Bangsa Indonesia. Dalam diri Bung Hatta terdapat sifat yang patut untuk diteladani, seperti, jujur, sederhana, ulet dalam bekerja, kristis, teguh pendirian dan selalu memegang prinsip dalam bertindak. Kata kunci: Puisi, Hereuistik, Hermeneutik, Matriks, Model, Varian-Varian, Semiotik, Sosok, Bung Hatta.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
P Language and Literature > PN Literature (General)
P Language and Literature > PN Literature (General) > PN0080 Criticism
Divisions: Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Indonesia
Depositing User: Ms Ikmal Fitriyani Alfiah
Date Deposited: 18 Feb 2016 08:00
Last Modified: 18 Feb 2016 08:00
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/1667

Actions (login required)

View Item View Item