ANALISIS FAKTOR–FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENERIMAAN PAJAK DAERAH DI KABUPATEN PESISIR SELATAN

NOFEMRIANTI, NOFEMRIANTI (2016) ANALISIS FAKTOR–FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENERIMAAN PAJAK DAERAH DI KABUPATEN PESISIR SELATAN. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (abstrak)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (207kB) | Preview
[img]
Preview
Text (bab i)
BAB I.pdf - Published Version

Download (275kB) | Preview
[img]
Preview
Text (bab v)
BAB V OK.pdf - Published Version

Download (129kB) | Preview
[img]
Preview
Text (daftar pustaka)
DAFTAR PUSTKA OK.pdf - Published Version

Download (204kB) | Preview
[img] Text (skripsi full text)
Skripsi Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (930kB)

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh pendapatan perkapita, laju inflasi dan pertumbuhan ekonomi terhadap penerimaan pajak daerah di Kabupaten Pesisir Selatan serta secara simultan. Jenis penelitian deskriptif kuantitatif, merupakan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara dua variabel atau lebih, metode pengumpulan data dilakukan pada penelitian ini adalah secara kuantitatif berasal dari data sekunder tahun 2005-2014, baik berupa dokumen maupun catatan, seperti buku, laporan, buletin, majalah, yang sifatnya dokumentasi, studi kepustakaan. Peneliti mengumpulkan data dengan menelusuri dan mempelajari bahan-bahan yang berasal dari dokumen-dokumen DPKAD Kabupaten Pesisir Selatan, Badan Pusat Statistik Pesisir Selatan, buku, skripsi, tesis, situs-situs internet, dan data-data penunjang lainnya. Analisis data terdiri dari uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heterokedastisitas), Analisis regresi linear ganda (analisis koefisien determinasi, uji statistik F, uji statistik t Hasil penelitian Pendapatan perkapita mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap penerimaan pajak daerah di Kabupaten Pesisir Selatan. Laju inflasi tidak berpengaruh terhadap penerimaan pajak daerah di Kabupaten Pesisir Selatan. Hal ini disebabkan tingkat inflasi Kabupaten Pesisir Selatan relatif lebih besar. Pertumbuhan ekonomi berpengaruh positif dan signifikan terhadap penerimaan pajak daerah di Kabupaten Pesisir Selatan. Hal ini sesuai dengan hipotesis yang diajukan. Dengan pertumbuhan ekonomi yang meningkat, maka secara tidak langsung pendapatan perkapita masyarakat Kabupaten Pesisir Selatan juga meningkat dan penerimaan pajak daerah juga akan meningkat, sehingga kehidupan masyarakat Kabupaten Pesisir Selatan akan sejahtera dan keluar dari daerah tertinggal. Pendapatan perkapita, laju inflasi dan pertumbuhan ekonomi secara bersama-sama (simultan) berpengaruh terhadap penerimaan pajak daerah di Kabupaten Pesisir Selatan Kata Kunci : Pendapatan perkapita, laju inflasi, pertumbuhan ekonomi, pajak daerah

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi > D3 Keuangam
Fakultas Ekonomi > D3 Pemasaran
Depositing User: s1 akuntansi reguler
Date Deposited: 06 Sep 2016 07:43
Last Modified: 06 Sep 2016 07:43
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/16479

Actions (login required)

View Item View Item