PENENTUAN DAERAH DAN TITIK RAWAN KECELAKAAN KOTA PAYAKUMBUH PERIODE 2008 - 2012

ALFADHLI, ALFADHLI (2013) PENENTUAN DAERAH DAN TITIK RAWAN KECELAKAAN KOTA PAYAKUMBUH PERIODE 2008 - 2012. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (SKRIPSI)
CRV0489.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Meningkatnya jumlah penduduk di Kota Payakumbuh juga menyebabkan meningkatnya kebutuhan akan transportasi. Hal ini secara tidak langsung akan memperbesar resiko tumbuhnya permasalahan lalu lintas salah satunya adalah kecelakaan. Kecelakaan merupakan penyebab kematian terbesar ke tiga di Indonesia setelah penyakit jantung dan TBC (WHO, 2011), penyebab terjadinya kecelakaan adalah manusia, kendaraan, lingkungan dan jalan. Daerah rawan kecelakaan (Black Site) dan titik rawan kecelakaan (Black Spot) adalah salah satu faktor penyebab terjadinya kecelakaan lalu lintas jika kita tinjau lebih dalam dari segi jalan sebagai penyebab terjadinya kecelakaan lalu lintas. Studi ini bertujuan untuk menentukan daerah rawan kecelakaan (Black Site), dan titik rawan kecelakaan (Black Spot) pada jaringan jalan yang ada di Kota Payakumbuh. Metode yang digunakan dalam studi ini adalah metode Z-score untuk menentukan daerah rawan kecelakaan dan metode Cumulative Summary untuk menentukan titik rawan kecelakaan. Dari analisa dengan menggunakan metode Z-score terdapat 5 ruas jalan dari total 368 ruas jalan pada Kota Payakumbuh yang teridentifikasi sebagai daerah rawan kecelakaan (Black Site) yaitu: ruas jalan Soekarno Hatta, ruas jalan Sudirman, ruas jalan Tan Malaka, ruas jalan Khatib Sulaiman dan ruas jalan Prof. M. Yamin. Kata Kunci: Black Site, Black Spot, Z-score, Cumulative Summary, Payakumbuh

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Sipil
Depositing User: Yth Vebi Dwi Putra
Date Deposited: 31 Aug 2016 10:22
Last Modified: 31 Aug 2016 10:22
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/16289

Actions (login required)

View Item View Item