EFEK PEMBERIAN Bacillus amyloliquefaciens PADA BERBAGAI IMBANGAN PROTEIN KASAR DAN ENERGI METABOLISME RANSUM TERHADAP PERFORMA PUYUH PETELUR

Ardi, Susila (2016) EFEK PEMBERIAN Bacillus amyloliquefaciens PADA BERBAGAI IMBANGAN PROTEIN KASAR DAN ENERGI METABOLISME RANSUM TERHADAP PERFORMA PUYUH PETELUR. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
Abstrak.pdf - Published Version

Download (28kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
Bab 1.pdf - Published Version

Download (42kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Bab V)
Bab V.pdf - Published Version

Download (28kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (43kB) | Preview
[img] Text (SKRIPSI FULLTEXT)
Skripsi.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (696kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian bakteri Bacillus amyloliquefaciens pada berbagai imbangan PK-EM ransum terhadap performa puyuh petelur (Konsumsi Ransum, Produksi Telur, Berat Telur, Massa Telur, dan Konversi Ransum). Ternak yang digunakan adalah puyuh petelur (Coturnix-coturnix japonica) berumur sekitar 7 minggu (49 hari) sebanyak 540 ekor dan siap berproduksi dengan rataan bobot badan sekitar 150-165 gram/ekor. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 9 perlakuan dan 3 ulangan. Adapun perlakuannya sebagai berikut A (PK:18% EM:2600 Kkal), B (PK:18% - EM:2700 Kkal), C (PK:18% - EM:2800 Kkal), D (PK:19% - EM:2600 Kkal), E (PK:19% - EM:2700 Kkal), F (PK:19% - EM:2800 Kkal), G (PK:20% - EM:2600 Kkal), H (PK:20% EM:2700 Kkal) dan I (PK:20% EM:2800 Kkal). Peubah yang diamati adalah konsumsi ransum, produksi telur, berat telur, massa telur dan konversi ransum. Hasil penelitian menunjukkan perlakuan E dengan kandungan PK 19% dan energi metabolisme 2700 Kkal merupakan perlakuan terbaik dengan konsumsi ransum 19,81 gram/ekor/hari, produksi telur 62,84%, berat telur 9,60 gram/butir, massa telur 5,97 gram/ekor/hari dan konversi ransum 3,32. Kata kunci: Bacillus amyloliquefaciens, Imbangan PK-EM, Performa Puyuh

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: S1 Fakultas Peternakan
Date Deposited: 31 Aug 2016 03:28
Last Modified: 31 Aug 2016 03:28
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/16195

Actions (login required)

View Item View Item