PENGARUH CARA PEMERAMAN TERHADAP MUTU BUAH ALPOKAT (Persea americana)

RAHMA, SARI DEWI (2015) PENGARUH CARA PEMERAMAN TERHADAP MUTU BUAH ALPOKAT (Persea americana). Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img] Text (Skripsi Fulltext)
201508281029th_rahma sari dewi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari - April 2015 di Laboratorium Teknik Pengolahan Pangan dan Hasil Pertanian (TPPHP), Program Studi Teknik Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian dan Laboratorium Hijauan Pakan Ternak, Fakultas Peternakan, Universitas Andalas, Padang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan sifat fisik dan kimia buah alpokat selama pemeraman dan setelah pemeraman serta mengetahui cara yang terbaik selama pemeraman. Tahap Penelitian diawali dengan pemanenan langsung di Pagaruyuang, Batusangkar. Pengangkutan ke laboratorium, pemasukan kedalam kardus sesuai perlakuan, pengumpulan data, pengolahan data dan analisis akhir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa cara pemeraman yang tercepat selama pemeraman adalah menggunakan karbit 1000 ppm yang dapat matang pada jam ke-92 atau hari ke-4 dengan lama penyimpanan sampai buah layak dikonsumsi pada jam ke-124 atau hari ke-6, sedangkan mutu buah alpokat yang terbaik menggunakan daun belimbing wuluh. Secara keseluruhan cara pemeraman atau perlakuan dengan menggunakan karbit, daun belimbing wuluh dan kontrol berpengaruh terhadap nilai susut berat, kadar air, kekerasan, dan total padatan terlarut, sedangkan vitamin C tidak berpengaruh. Aroma, warna dan kekerasan dengan menggunakan daun belimbing wuluh banyak disukai berdasarkan hasil uji organoleptik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian
Depositing User: Mr Fajrun RB
Date Deposited: 29 Aug 2016 08:13
Last Modified: 29 Aug 2016 08:13
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/16074

Actions (login required)

View Item View Item