PENGARUH PEMBERIAN JERAMI PADI FERMENTASI TERHADAP KONSUMSI RANSUM, KcBK, KcBO, PERTAMBAHAN BOBOT BADAN DAN EFISIENSI PENGGUNAAN RANSUM PADA SAPI PESISIR

NURHASANAH, NURHASANAH (2015) PENGARUH PEMBERIAN JERAMI PADI FERMENTASI TERHADAP KONSUMSI RANSUM, KcBK, KcBO, PERTAMBAHAN BOBOT BADAN DAN EFISIENSI PENGGUNAAN RANSUM PADA SAPI PESISIR. Diploma thesis, Universitas Andalas.

[img] Text (Skripsi)
201511171109th_skripsi nurhasanah.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (943kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian jerami padi fermentasi (JPF) terhadap konsumsi ransum, kecernaan bahan kering (KcBK), kecernaan bahan organik (KcBO), pertambahan bobot badan dan efisiensi penggunaan ransum sapi pesisir. Materi penelitian yang digunakan adalah 16 ekor sapi pesisir jantan yang berumur sekitar 1,5 hingga 2,5 tahun, dengan bobot badan awal penelitian 75 - 154 kg. Sapi pesisir diberi pakan rumput lapangan (RL), jerami padi fermentasi (JPF) dan konsentrat yang disusun berupa dedak padi, bungkil kelapa, tepung daun pepaya, gula tebu dan mineral mix. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan Rancangan Acak Kelompok (RAK) terdiri dari 4 perlakuan dan 4 kelompok bobot badan sebagai ulangan. Perlakuan yang diberikan yaitu: A= pemberian 50% RL+0% JPF+45% konsentrat+5% TDP; B= pemberian 30% RL+20% JPF+45% konsentrat+5% TDP; C= pemberian 15% RL+35% JPF+45% konsentrat+5% TDP; D= pemberian 0% RL+50% JPF+45% konsentrat+5% TDP. Parameter yang diukur pada penelitian ini adalah pertambahan bobot badan harian (PBBH), konsumsi ransum, efisiensi penggunaan ransum, kecernaan bahan kering dan kecernaan bahan organik. Hasil penelitian menunjukkan perlakuan memberikan pengaruh nyata (P<0,05) terhadap konsumsi ransum, pertambahan bobot badan, efisiensi penggunaan ransum dan berbeda tidak nyata (P>0,05) terhadap kecernaan bahan kering dan bahan organik. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa pemberian jerami padi fermentasi sampai taraf 35% berpotensi sebagai pengganti hijauan dan dapat meningkatkan bobot badan, tingkat konsumsi yang baik pada sapi pesisir, efisien dalam segi penggunaan ransumnya dan mempertahankan kecernaan bahan kering dan bahan organik pada sapi pesisir. Kata kunci : Jerami padi fermentasi, kecernaan, performa, sapi pesisir

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: Mr Roni Purnama
Date Deposited: 27 Aug 2016 03:40
Last Modified: 27 Aug 2016 03:40
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/15804

Actions (login required)

View Item View Item