Siska, Oktri Yuana (2015) SISTEM DISTRIBUSI BERAS RASKIN PADA PERUM BULOG DIVISI REGIONAL SUMATERA BARAT. Diploma thesis, UPT. Perpustakaan.
Text
201512171241th_tugas akhir siska oktri yuana pdf.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Dalam bidang perekonomian, kegiatan perindustrian dan perdagangan memiliki peranan yang sangat penting. Karena dengan adanya kegiatan tersebut sebagian besar kebutuhan manusia akan terpenuhi. Didalam kegiatan perdagangan atau dalam usaha memasarkan produk ada empat strategi pemasaran yang harus dilakukan oleh perusahaan. Strategi tersebut biasanya disebut dengan marketing mix, yang terdiri dari strategi kebijakan produk, penetapan harga, promosi, dan distribusi. Suatu produk akan bisa sampai kepada konsumen melalui saluran distribusi atau saluran pemasaran. Saluran distribusi ini juga dapat membantu meningkatkan efisiensi hingga memperluas arus pasar dan meningkatkan penjualan dengan proses penyaluran hasil produk dari perusahaan ke konsumen yang berjalan dengan lancar baik penanganan pesanan, pergudangan, persediaan, maupun pengangkutan atau transportasi barang yang biasa disebut dengan sistem distribusi fisik. Sistem distribusi merupakan bagian dari variable marketing mix (bauran pemasaran) yaitu, distribusi. Pada sistem distribusi lebih menggambarkan alternatif saluran yang dipilih sesuai dengan strategi pemasarannya. Syarat lain yang perlu dipenuhi dalam memilih saluran distribusi adalah bagaimana agar setiap produk yang diperlukan oleh pembeli yang bersangkutan dapat memperolehnya dengan mudah. Sebab bagaimanapun sempurnanya suatu produk atau jasa tidak akan berarti apa-apa bila berada jauh dari jangkauan konsumen dan tidak bisa dinikmati konsumen pada saat mereka membutuhkan produksi tersebut. Dalam arti kata, produk akan dapat dimanfaatkan apabila penyaluran bisa tepat sasaran dan efektif dalam pengiriman. Sistem distribusi sangat berperan penting bagi perusahaan karena Pemilihan dan penentuan saluran distribusi bukan suatu hal yang mudah karena kesalahan dalam memilih saluran distribusi akan dapat menggagalkan tujuan perusahaan yang telah di tentukan. Pemilihan saluran distribusi yang salah dapat menimbulkan penghamburan biaya atau pemborosan. Oleh sebab itu masalah pemilihan saluran distribusi akan sangat penting artinya bagi perusahaan yang menginginkan perkembangan kegiatannya. Untuk menempatkan barang dan jasa pada tempat yang tepat, kualitas yang tepat dibutuhkan saluran distribusi yang tepat pula. Bila perusahaan salah dalam memilih saluran distribusi maka akan dapat mengganggu kelancaran arus barang atau jasa dari perusahaan ke tangan konsumen. Hal ini terjadi karena konsumen tidak mengenal produk ataupun bila sudah mengenalnya tetapi tidak melihatnya di pasar, maka konsumen akan beralih ke barang lain. Adapun salah satu saluran distribusi beras yang ada di Sumatera Barat adalah Perum Bulog. Perum Bulog merupakan perusahaan yang bergerak di bidang perindustrian beras. Kondisi perekenomian Provinsi Sumatera Barat yang cenderung belum stabil dan masih banyaknya penduduk yang kurang mampu mengharuskan Perum Bulog untuk menjalankan program beras raskin. Program ini bertujuan untuk pemberantasan kemiskinan. Oleh sebab itu, pendistribusian beras raskin haruslah dilakukan dengan sebaik-baiknya. Perum Bulog adalah salah satu perusahaan monopoli yang bergerak dibidang distributor beras di wilayah Sumatera Barat khususnya Padang. Adapun jenis beras yang didistribusikan oleh perusahaan ini adalah beras bulog kepada masyarakat. Semua barang tersebut disalurkan kepada masyarakat untuk membantu masyarakat mengurangi biaya kebutuhan pokok. Dalam kegiatan pemasaran Perum Bulog menggunakan agen sebagai perwakilan pada daerah di Sumatera Barat. Perum Bulog Divre Sumbar yang berada di kota Padang adalah salah satu perusahaan dengan pendistribusi beras terbesar. Karena, Bulog Padang merupakan gerbang stok beras di daerah Sumatera Barat. Hal ini dikarenakan, kota Padang adalah ibukota Provinsi Sumatera Barat. Tidak hanya itu, lokasi gudang Bulog Padang yang berdekatan dengan pelabuhan Teluk Bayur memberikan kemudahan tersendiri dalam penyimpanan dan pendistribusian beras untuk Provinsi Sumatera Barat. Hal inilah yang membuat penulis tertarik untuk membahas bagaimana pendistribusian beras yang dilakukan Bulog Padang. Berdasarkan uraian diatas maka penulis mencoba untuk membahas lebih lanjut dengan melakukan kegiatan magang dan membuat laporan kerja praktek (LPK) yang diberi judul Sistem Distribusi Beras Raskin pada Perum Bulog Divisi Regional Sumatera Barat. 1.2 Rumusan Masalah Berdasarkan uraian diatas, dan informasi yang didapat, maka permasalahan yang dapat dirumuskan adalah bagaimana Sistem Distribusi Beras Raskin pada Perum Bulog Divisi Regional Sumatera Barat. 1.3 Tujuan Penelitian Tujuan Penelitian adalah untuk mengetahui Sistem Distribusi Beras Raskin pada Perum Bulog Divisi Regional Sumatera Barat. 1.4 Manfaat Penelitian a. Bagi Akademisi Untuk lebih memahami praktek tentang ilmu pemasaran yang terkait dengan Sistem Distribusi Beras Raskin pada Perum Bulog. b. Bagi perusahaan Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi Perum Bulog Divisi Regional Sumatera Barat sebagai rujukan atau perbandingan dalam pelaksanaan sistem distribusi beras raskin. 1.5 Tempat dan Waktu Penelitian Penelitian ini dilaksanakan selama 40 hari kerja (1 juni sampai 31 juli), dan bertempat di Perum Bulog Divisi Regional Sumatera Barat. 1.6 Metode Pengumpulan Data 1. Riset Kepustakaan (Library Research) Pengumpulan data melalui penelitian perpustakaan yang menyangkut teori-teori yang relevan serta mempelajari laporan yang berkaitan dengan pembahasan ini baik yang diterbitkan oleh lembaga penelitian maupun instansi pemerintah. 2. Riset Lapangan (Field Research) Pengumpulan data melalui penelitian pada objek yang menjadi sasaran pembahasan serta wawancara dengan berbagai pihak yang terkait dalam penyempurnaan penelitian ini. 1.7 Sistematika Penulisan Sistematika penulisan yang dibahas penulis meliputi : BAB I. Pendahuluan Pada bab ini dibahas tentang latar belakang, perumusan masalah, tujuan dan manfaat magang, tempat dan waktu magang, jadwal kegiatan magang dan sistematika penulisan. BAB II. Landasan Teori Bab ini berisikan tentang landasan teori yang terdiri dari pengertian bauran pemasaran, dan distribusinya. BAB III. Gambaran Umum Perusahaan Disini berisikan tentang gambaran umum perusahaan yang terdiri dari sejarah singkat perusahaan, serta struktur organisasi dan lainnya. BAB IV. Pembahasan Dalam bab ini berisikan laporan dari hasil kegiatan yang dilaksanakan selama penelitian. BAB V. Kesimpulan dan Saran Disini ditulis kesimpulan dari keseluruhan laporan hasil kegiatan penelitian dan saran yang diberikan untuk perusahaan yang dirasakan penulis.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > D3 Pemasaran |
Depositing User: | Ms Randa Erdianti |
Date Deposited: | 12 Feb 2016 07:49 |
Last Modified: | 12 Feb 2016 07:49 |
URI: | http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/1542 |
Actions (login required)
View Item |