PERENCANAAN TARGET PAJAK MINERAL BUKAN LOGAM DAN BATUAN DI KABUPATEN PADANG PARIAMAN UNTUK MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DAERAH

RIVO, DHIO SUHENDA (2015) PERENCANAAN TARGET PAJAK MINERAL BUKAN LOGAM DAN BATUAN DI KABUPATEN PADANG PARIAMAN UNTUK MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DAERAH. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img] Text (Skripsi fulltext)
201507291511th_skripsi rivo dhio suhenda 1010842009.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini mendeskripsikan dan menganalisis tentang perencanaan target pajak mineral bukan logam dan batuan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman pada Tahun anggaran 2013. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya bahan mineral bukan logam dan batuan yang diangkut dari Kabupaten Padang Pariaman untuk bahan material proyek pembangunan maupun sebagai bahan baku industri, namun dalam penetapan target penerimaan pajak mineral bukan logam dan batuan pada Tahun anggaran 2013 target yang ditetapkan tidak sesuai dengan potensi penerimaan yang seharusnya dapat dicapai, sehingga menyebabkan adanya gap antara target penerimaan yang ditetapkan dengan potensi penerimaan yang seharusnya dapat dicapai. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tipe deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, dan dokumentasi. Teknik keabsahan data yang peneliti gunakan adalah triangulasi sumber. Pemilihan informan dilakukan dengan teknik purposive sampling. Penelitian ini menggunakan konsep aspek-aspek perencanaan yang baik menurut Bintoro yaitu Review, Forecast, Resource assestment, Policy Formulation dan Program and Activity Planning. Berdasarkan hasil penelitian, peneliti menarik kesimpulan bahwa perencanaan target pajak mineral bukan logam dan batuan di Kabupaten Padang Pariaman yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman belum optimal. Belum optimalnya perencanaan target pajak mineral bukan logam dan batuan di Kabupaten Padang Pariaman pada Tahun anggaran 2013 disebabkan karena dalam penetapan target penerimaan pajak mineral bukan logam dan batuan pada Tahun anggaran 2013 hanya berpedoman kepada capaian target penerimaan Tahun sebelumnya yaitu Tahun anggaran 2012 dan tidak berdasarkan kegiatan perkiraan dan peramalan yang telah dilakukan terhadap potensi penerimaan yang akan dicapai pada Tahun anggaran 2013. Dalam hal ini Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman tidak melakukan perumusan kebijakan dengan baik yaitu dalam penetapan target pajak mineral bukan logam dan batuan pada Tahun anggaran 2013hanya berpedoman kepada capaian realisasi penerimaan pada Tahun anggaran 2012serta belum adanya tindakan penambahan aparatur yang bertugas dalam kegiatan operasional penagihan dan pemungutan pajak yang mana dari hasil tinjauan dan evaluasi pada Tahun lalu permasalahan yang terjadi yaitu adanya kekurangan aparatur yang bertugas dalam kegiatan operasional penagihan dan pemungutan pajak mineral bukan logam dan batuan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: Mr Fajrun RB
Date Deposited: 21 Aug 2016 04:21
Last Modified: 21 Aug 2016 04:21
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/15365

Actions (login required)

View Item View Item