PELAKSANAAN PROGRAM NASIONAL PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MANDIRI PERKOTAAN (PNPM-MP) DALAM UPAYA PENANGGULANGAN KEMISKINAN

MUHAMMAD, RUSLI (2015) PELAKSANAAN PROGRAM NASIONAL PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MANDIRI PERKOTAAN (PNPM-MP) DALAM UPAYA PENANGGULANGAN KEMISKINAN. Diploma thesis, UNIVERSITAS ANDALAS.

[img] Text (Tesis Fulltext)
201507291020th_t e s i s final 28 juli 2015 ok2 .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Kemiskinan merupakan masalah yang bersifat multidimensi sehingga dapat ditinjau dari berbagai sudut pandang. Kemiskinan dikaitkan juga dengan keterbatasan hak-hak sosial, ekonomi, dan politik sehingga menyebabkan kerentanan, keterpurukan, dan ketidakberdayaan. Tujuan dari penelitian ini adalah menjelaskan pelaksanaan kegiatan pinjaman dana bergulir pada program PNPM Mandiri Perkotaan di Kelurahan Padang Besi dan aspek-aspek yang memunculkan kasadaran masyarakat dalam pengembalian ekonomi bergulir di Kelurahan Padang Besi. Sesuai dengan tujuan penelitian ini, maka digunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Teknik dan mekanisme mendapatkan informan disengaja atau (purposive) artinya peneliti menetapkan kriteria-kriteria tertentu yang mesti dipenuhi oleh orang yang dijadikan sumber informasi, dimana diketahui identitas orang yang menjadi sumber informasi, sehingga dapat menjamin validitas data yang dikumpulkan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Teori Modernisasi , Sebagai alat analisis dari temuan-temuan lapangan terkait dengan pinjaman dana bergulir pada PNPM Mandiri Perkotaan dalam rangka penanggulangan kemiskinan di Kelurahan Padang Besi Kota Padang Provinsi Sumatera Barat, dimana pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa, Pinjaman dana bergulir sangat banyak membantu masyarakat miskin dalam permodalan serta pengembangan usaha, dimana dapat meningkatkan pendapatan mereka, serta sebagai sarana belajar untuk saling membantu dan menggalang potensi yang mereka miliki, serta media saling percaya, transparan dan saling bertanggungjawab. Adapun hal-hal yang menyebabkan tingkat pengembalian dana bergulir cukup tinggi adalah karena adanya kepemimpinan yang mengakar dimasyarakat yang mempunyai sifat-sifat yang dapat diteladani baik di LKM Mutiara maupun di KSM yang memberikan panutan bagi masyarakat, serta aturan-aturan yang telah disepakati yaitu tanggung renteng secara bersama dalam kegiatan pinjaman dana bergulir serta adanya rasa kebersamaan dan budaya saling membantu satu sama lainnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HM Sociology
Divisions: Pascasarjana (Tesis)
Depositing User: Mr Fajrun RB
Date Deposited: 21 Aug 2016 03:28
Last Modified: 21 Aug 2016 03:28
URI: http://scholar.unand.ac.id/id/eprint/15353

Actions (login required)

View Item View Item